5 Tempat Wisata Bogor Instagramable yang Wajib Dikunjungi pada Liburan, Wisatawan Jakarta Paling Antusias

3 Juni 2022, 10:02 WIB
Tangkapan layar tempat wisata Bogor instagramable yang wajib dikunjungi pada liburan. /YouTube/ Republik Wisata/

 

DESKJABAR – Menjelang hari libur biasanya anak-anak suka minta diantar ke tempat-tempat, kali ini kami sajikan wisata Bogor yang sangat instagramable, dan bahkan banyak dikunjungi wisatawan asal Jakarta.

Untuk itu, setiap wisatawan wajib berkunjung ke wisata Bogor, untuk menikmati panorama indah dan tempat istirahat dengan suasana hawaa yang bersih.

Banyak dilakukan warga ibu kota untuk menjelajah wisata Bogor, misalnya, puncak, tempat kuliner, atau tempat rekreasi dan hiburan umum.

Baca Juga: Bagi yang Rajin Sholat Dhuha, Inilah Keutamaan yang Akan Didapatkannya, Yakin Mau Dibiarkan Begitu Saja?

Terdapat banyak tempat wisata di Puncak Bogor terbaru kekinian dan Instagramable yang kian populer di kalangan millennials.

Salah satu rencana liburan keluarga yang mudah dan banyak dilakukan warga ibu kota adalah menjelajah wisata Puncak. Suasananya yang sejuk bukan hanya akan membuat nyaman, tapi juga menyenangkan.

Puncak adalah sebuah tempat wisata pegunungan, yang juga masih termasuk ke dalam wilayah kabupaten Bogor dan Cianjur, Jawa Barat.

Dengan segala daya tarik yang ditawarkan, pantas rasanya jika destinasi wisata Puncak menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati momen berlibur.

Nah, untuk memastikan rencana liburan sobat yang seru, berikut adalah 5 daftar rekomendasi tempat wisata di Puncak, yang paling bagus dan menarik untuk dikunjungi bersama keluarga.

Baca Juga: Liburan Ke Cianjur Yuk! Inilah 9 Tempat Wisata Alam di Cianjur Paling Hits dan Instagramable Banget Loh

Salah satu rencana liburan keluarga yang mudah dan banyak dilakukan warga ibu kota adalah menjelajah wisata Puncak.

Suasananya yang sejuk bukan hanya akan membuat nyaman, melainkan juga menyenangkan.

Puncak adalah sebuah tempat wisata pegunungan yang juga masih termasuk kedalam wilayah Kabupaten Bogor dan Cianjur, Jawa Barat.

Dengan segala daya tarik yang ditawarkan, pantas rasanya jika wisata Puncak menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati momen berlibur.

Nah, untuk memastikan rencana liburan sobat yang mengasyikkan, berikut adalah 5 daftar rekomendasi tempat wisata di Puncak yang menarik untuk dikunjungi.

1. Telaga Warna Puncak
Telaga Warna Puncak berada di perbatasan Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur.

Tempat ini merupakan sebuah danau yang diapit dengan bukit, pada ketinggian 1.400 mdpl. Tentunya, udara di objek wisata begitu bersih dan sejuk.

Disebut Telaga Warna, karena air danau dapat berubah warna di waktu tertentu. Terkadang warnanya berubah hijau seolah menyatu dengan pepohonan di sekelilingnya.

Di waktu lain, bisa berubah menjadi coklat, kuning gelap, hingga kuning terang. Jika dijelaskan secara ilmiah, warna yang berubah – ubah itu dikarenakan algae danau.

Tumbuhan jenis algae ini memenuhi danau dan dapat berubah warna. Sehingga, air pada danau pun berubah warna sesuai dengan warna algae.

Karena lingkungan yang masih asri, obyek wisata telaga warna menjadi habitat bagi berbagai fauna. Seperti kera liar, tapi sobat tidak perlu khawatir, karena kera-kera tersebut sudah jinak kok.

Baca Juga: Khodam dan Jin Leluhur, Ustadz Muhammad Faizar : Banyak orang Penasaran dan Bingung

Untuk memasuki kawasan wisata telaga warna sobat dikenakan tiket masuk yang terbilang murah dan untuk menikmati keindahan alamnya sebaiknya sobat datang di pagi hari.

Inilah link Maps tempat wisata Telaga Warna Puncak
https://goo.gl/maps/MFb1VBWtbtGLZvSp6

Harga Tiket Masuk: Rp10.000-Rp25.000
Jam buka: 08.00 - 17.00 WIB

2. Wisata Alam Sevillage
Wisata Sevillage terletak di dataran tinggi Kabupaten Cianjur, tepatnya berada di kaki pegunungan Pangrango. Lokasi yang strategis inilah yang membuat pemandangan di sekitar area masih sejuk dan asri.

Luas kawasan wisata hanya berkisar 1,3 hektar saja, tetapi wahananya terbilang sangat lengkap dan instagramable.

Wahana yang ada di Sevillage adalah objek yang menjadi daya tarik utama banyak wisatawan. Selain lengkap, wahana di lokasi wisata alam ini sangat unik sehingga jarang ditemukan di lokasi wisata lainnya.

Selain wisata Instagramable, Sevillage juga menyediakan penginapan berupa "Glamping Ground" dan "Camping Ground". Harga tiket masuk Sevillage ini terbilang cukup murah sob.

Selain tiket reguler ada juga lho tiket terusan dengan beberapa wahana. Nah, lokasi wisata Sevillage terletak di Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Inilah link Maps tempat Wisata Alam Sevillage
https://goo.gl/maps/M5xPLLrAXCQPNnxL6

Tiket masuk Sevillage Puncak 2022
Tiket masuk Weekday mulai dari Rp.25.000
Tiket masuk Weekend mulai dari Rp.30.000
Tiket masuk 3 Wahana Weekday mulai dari Rp.65.000
Tiket masuk 3 Wahana Weekend mulai dari Rp.75.000

Jam buka: 09.00 - 17.00

3. Agrowisata Gunung Mas
Agrowisata yang dikelola pemerintah ini berada pada ketinggian 800 sampai 1.200 di atas permukaan laut.

Suhu rata-rata di sana antara 12 sampai 22 derajat celcius.

Itulah sebabnya area ini sangat cocok digunakan sebagai pelepas kejenuhan rutinitas.

Sebagai destinasi terkenal di puncak, banyak wahana yang bisa dinikmati sobat ketika berada di sini.

Dimulai dari berkeliling kebun teh, naik kuda, berkunjung ke pabrik teh, kegiatan outbound, terbang layang,
motocross mini, jelajah ekstrim dengan offroad komodo dan mengendarai ATV di kebun teh.

Fasilitas yang tersedia di sini adalah penginapan, yang berbentuk wisma, bungalow, pondokan atau villa.

Selain itu juga ada aula serbaguna berkapasitas hingga 250 orang. Adanya lapangan sepak bola dan tenis semakin melengkapi fasilitas di agrowisata ini.

Inilah link Maps tempat Wisata Agrowisata Gunung Mas
https://goo.gl/maps/ccEYb4GFUcP8JfyKA

Harga Tiket Masuk: Rp15.500
Jam Buka: 07.00-17.00 WIB

4. Curug Panjang Megamendung
Nama Curug Panjang merupakan nama yang berasal dari Bahasa Sunda. Dimana curug memiliki arti air terjun. Sedangkan nama Panjang digunakan karena keadaan dari curug tersebut.

Karena curug ini tergolong unik dan berbeda dibandingkan curug lainnya.

Jika curug lain akan menjatuhkan air secara langsung, curug ini mengalir secara memanjang dan akhirnya menciptakan sebuah kolam sebagai tempat penampungan airnya.

Hal inilah yang menyebabkan curug ini dipanggil dengan nama Curug Panjang. Tumpahan air terjun ini rupanya membentuk kolam yang cukup indah. Dimana, nampak warna tosca pada bagian tengah kolam.

Sementara pada bagian pinggir memiliki warna jernih. Bahkan, para pengunjung dapat melihat apa yang ada di bawah pinggir kolam tersebut.

Tidak jarang, pengunjung yang bertemu dengan biota air tawar, seperti belut ataupun ikan-ikan kecil di sekitar air terjun.

Karenanya, untuk pengunjung yang memiliki kamera anti air menjadi menarik jika menjadikannya objek foto.

Curug Panjang berlokasi di Desa Citamiang, Kecamatan Mega Mendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Inilah link Maps tempat Wisata Curug Panjang Megamendung
https://goo.gl/maps/R52dzGy3s7P6Kvh87

Tiket masuk menuju Curug Panjang ini berbeda antara wisatawan lokal dengan mancanegara yakni:

Untuk wisatawan lokal cukup membayar Rp. 13.000,- per orangnya.

Sedangkan untuk wisatawan mancanegara harus membayar Rp. 50.000,- per orangnya.

Jam operasional Curug Panjang dibuka setiap hari Senin sampai Minggu dan dibuka selama 24 jam.

5. Taman Safari Indonesia
Saksikan keberagaman fauna dari berbagai belahan dunia di dalam kenyamanan sebuah taman.

Taman Safari Indonesia menempati kawasan seluas 55 hektar di atas lahan setinggi 800 meter di atas permukaan laut, dengan iklim yang nyaman.

Taman ini dapat dicapai dengan sarana transportasi yang memadai dan mudah dicapai, baik dari Kota Jakarta, Bogor, ataupun Bandung. Di taman ini, berbagai satwa hidup bebas di dalam lingkungan yang mendekati habitat alaminya.

Sobat dapat menyaksikan dari dekat seluruh perilaku satwa liar dan jinak yang jumlahnya sekitar 2.500 ekor, seperti singa, harimau, beruang hitam Amerika.

Kemudian beruang coklat, zebra, bison, watusi, lamma, panda merah, beruang es, gajah, dan masih banyak lagi binatang langka.

Kehidupan hewan di sini dapat sobat nikmati melalui kenyamanan kendaraan yang dapat sobat kemudikan sendiri sepanjang rute perjalanan di dalam taman. Selain itu, berbagai fasilitas lain dapat Anda nikmati, seperti kawasan piknik, children playground, panggung hiburan hewan dan lain sebagainya.

Inilah link Maps tempat Wisata Taman Safari Indonesia
https://goo.gl/maps/nSJYFy3oqd8x4Kz6A

Harga tiket mulai Rp200.000
Jam buka : 08.30 - 17.00

Disclaimer: Semua harga tiket di atas sewaktu-waktu bisa berubah.

Sumber berita dilansir dari kanal YouTube Republik Wisata berjudul, "10 Tempat Wisata Di Puncak Bogor Terbaik", tayang 12 April 2022.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: YouTube Republik Wisata

Tags

Terkini

Terpopuler