Syarat Daftar Mahasiswa Baru FK IPB University, Biaya Kuliah Prodi Dokter Ternyata Segini!

- 7 Agustus 2023, 14:46 WIB
Pendaftaran calon mahasiswa baru Fakultas Kedokteran (FK) IPB sudah dibuka, syarat dan ketentuan berlaku.
Pendaftaran calon mahasiswa baru Fakultas Kedokteran (FK) IPB sudah dibuka, syarat dan ketentuan berlaku. /Instagram @neonbox.advertising/

DESKJABAR – Pendaftaran Program Studi (Prodi) Dokter, Fakultas Kedokteran (FK) IPB University, untuk jenjang sarjana (S1), sudah dibuka sejak  tanggal 5-11 Agustus 2023 yang akan datang melalui laman https://pendaftaran.admisi.ipb.ac.id.

Calon mahasiswa baru yang akan melakukan pendaftaran Prodi Dokter FK-IPB University, tentunya harus memenuhi syarat yang telah ditentukan. Adapun persyaratan tersebut adalah sebagai berikut:  

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulus SMA/MA jurusan IPA Tahun 2021, 2022 dan 2023
  • Sehat Jasmani dan Rohani
  • Bebas dari narkoba
  • Tidak buta warna parsial dan total

Kemudian calon mahasiswa baru yang sudah mendaftar, tahapan selanjutnya ujian atau tes secara daring/online, dijadwalkan pada 12 Agustus 2023. Dan pengumuman hasil seleksi akan diumumkan pada 15 Agustus mendatang.

Selanjutnya calon mahasiswa FK IPB University yang lolos seleksi dan diterima, dapat melakukan registrasi ulang pada 14 Agustus hingga 18 Agustus 2023. Dan panitia penerimaaan Mahasiswa Baru FK IPB University juga memberikan waktu masa sanggah.

Masa sanggah diberikan kepada calon mahasiswa (peserta) yang merasa tidak puas terhadap pengumuman hasil seleksi pada 14 Agustus hingga 18 Agustus 2023).

Peserta atau calon mahasiswa baru yang diterima di FK IPB University wajib untuk melakukan pembayaran uang kuliah tunggal (UKT) dan biaya pengembangan institusi dan fasilitas (BPIF).

Dan waktu pembayaran UKT dan BPIF dibuka selama empat hari, mulai 14-18 Agustus 2023.

Seluruh mahasiswa baru yang diterima di FK-IPB University, jadwal perkuliahan awal, dimulai pada 21 Agustus 2023. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi https://admisi.ipb.ac.id, sebagaimana dikutip deskjabar.pikiran-rakyat.com.

Biaya pendaftaran dan biaya kuliah di FK-IPB University

Diketahui, setiap peserta calon mahasiswa baru yang mendaftar ke FK-IPB University dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp 500.000.

Kemudian Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) setiap calon mahasiswa baru yang diterima di FK-IPB University dikenakan biaya sebesar Rp 20 juta rupiah.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: IPB University


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x