5 Mitos Ular Weling jika masuk Rumah Menurut Kepercayaan jawa, Pertanda Kesialan

- 28 Juli 2022, 15:47 WIB
 Ular weling  yang masuk ke rumah kita , ada mitos  yang dipercayai di masyarakat. instagram @sanca_alam
Ular weling yang masuk ke rumah kita , ada mitos yang dipercayai di masyarakat. instagram @sanca_alam /



DESKJABAR - Ular weling (Bungarus candisus) adalah salah satu jenis ular yang banyak ditemukan disekitar kita. Banyak mitos berkenaan dengan ular ini, walaupun sebetulnya ini juga berlaku juga jenis ular yang lain.

Ular weling yang kecil saja sangat berbisa, dapat dibayangkan betapa bahayanya ular ini.

Banyak mitos tentang ular weling ini, dan masyarakat Indonesia khususnya masyarakat Jawa sampai saat ini masih mempercayai mitos-mitos yang berkembang dimasyarakat seperti ini.

Baca Juga: BURONAN! KOPDA Muslimin Sudah Ditemukan, Dalam Keadaan Tewas Diduga Bunuh Diri.

mitos yang berkembang dimasyarakat kalau ular weling masuk rumah adalah :

1. Mahluk jadi-jadian
Jika ada ular weling masuk rumah diyakini masyarakat yang percaya mitos ini adalah merupakan ular jadi-jadian

Namun sesungguhnya  mitos ini berlaku bagi semua jenis ular apapun yang masuk kerumah adalah ular jadi-jadian.

Terutama semua jenis ular berbisa seperti ular cobra, ular weling atau welang dan yang lainnya sama termasuk dalam mitos ini.

2.Jangan dibunuh , karena pelaku akan dikejar pasangan ular
Ada mitos , sebaiknya tidak membunuh ular weling yang masuk rumah. Hal ini dilakukan untuk menghindari balas dendam pasangan ular yang terbunuh.

Ada yang mengatakan bahwa mata ular yang terbunuh akan merekam siapa yang terakhir dia lihat sehingga  pelaku akan  mengejar untuk balas dendam.

Baca Juga: Kopda Muslimin Memandu Rencana Pembunuhan Istrinya, Ia Minta Menembak di Kepala Tapi Eksekutor tak Tega

3.Bakal kehilangan anggota keluarga

Mitos yang berkembang lagi konon kalau ada ular weling masuk rumah, hal itu menjadi tanda akan ada kehilangan salah satu anggota keluarga
Kehilangan ini bisa berarti ada yang meninggal atau bisa  juga ada anggota keluarga yang akan pergi jauh .
 
4. Pertanda Sial

Mitos yang berkembang lagi  di masyarakat, jika ada ular weling masuk ke rumah hal ini dianggap akan menjadi pertanda sial yang bisa saja terjadi kepada orang di sekitar kita

Atau bisa berarti juga kehadiran ular weling ini menjadi pertanda larangan suatu aktifitas agar tidak dilakukan . misalnya hendak pergi ke suatu tempat, lebih baik ditunda dulu.

5. Mengingatkan Janji yang Belum Ditepati 

Kalau bertemu ular weling, bisa diartikan kamu sedang memperoleh pengingat suatu hal atau janji

Misalnya janji yang belum dipenuhi atau ditepati sebelumnya. Masyarakat Jawa percaya mengenai hal ini.

Baca Juga: Jelang Laga Persib Bandung Vs Madura United, Robert Rene Alberts Berharap Dukungan Bobotoh Tanpa Flare

Wah, ini menjawab pertanyaan ular weling di depan rumah pertanda apa, bertemu ular weling pertanda apa, atau pertanda apa jika didatangi ular weling?

Sebenarnya, banyak pertanyaan mengenai mitos ular weling ini termasuk mengenai mengapa ular masuk rumah.

Salah satu mitos ular weling di malam hari, ternyata banyak ya hal unik yang dipercayai terkait ular hitam-putih kecil dan ular weling merah ini. 

5.Mengingatkan janji yang belum ditepati
Mitos selanjutnya jika bertemu dengan ular weling bisa menunjukkan bahwa ada suatu janji yang belum ditepati. Jadi kedatangan ular weling bisa jadi pengingat suatu hal.

Misalnya ada janji yang belum ditepati atau dipenuhi, masyarakat mempercayai mitos ini.

Itulah beberapa mitos yang berkembang di masyarakat jawa tentang ular weling.***

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x