Nasehat Untukmu yang Sibuk Mengejar Dunia, Ingat Jangan Terlalu Mengejar Dunia, Ini kata UAS

- 5 Juni 2022, 04:00 WIB
Ustadz Abdul Somad memberikan nasehat untuk tidak terlalu mengejar dunia. Karena dunia sebentar, akhirat selamanya. Simak nasehatnya sebagai berikut.
Ustadz Abdul Somad memberikan nasehat untuk tidak terlalu mengejar dunia. Karena dunia sebentar, akhirat selamanya. Simak nasehatnya sebagai berikut. /YouTube Ustadz Abdul Somad Official

DESKJABAR - Berikut ini nasehat untukmu yang sibuk mengejar dunia. Ustadz Abdul Somad mengatakan bahwa sebenarnya dunia yang kita tempati hanya tempat tinggal sementara.

Sedangkan akhirat adalah tempat tinggal kita yang kekal, selama- lamanya.

Dalam ceramahnya yang dikutip Desk Jabar dari kanal YouTube TAMAN SURGA.Net diunggah 28 Oktober 2020, tentang “Nasehat Untukmu yang Sibuk Mengejar Dunia”, beliau mengatakan bahwa:

“Dunia ini tak sampai setengah sayap nyamuk, kau tangkap nyamuk kau ambil sayapnya sebelah itulah dunia,” jelas Ustadz Abdul Somad.

“Itulah yang kau kejar dengan cara haram, padahal yang dicari itu cuma setengah sayap nyamuk dunia kau kejar, akhirat melayang,” tambah Ustadz Abdul Somad.

Baca Juga: 7 Orang Paling Pelit di Dunia, Nomor 4 Jangan Ditiru!

Kita tentu sering mendengar bahwa, jika kita fokus mencari akhirat, maka dunia yang akan datang bersimpuh di bawah telapak kaki kita. Ini artinya kita harus mengutamakan kepentingan akhirat dulu, sedangkan urusan dunia akan mengikut dengan sendirinya, atau akan datang dengan sendirinya.

Lalu, bagaimana caranya agar dunia mendatangi kita, dan bersimpuh di bawah telapak kaki?

Ustadz Abdul Somad mengatakan, agar dunia mendatangi kita, maka hal utama yang harus kita lakukan adalah dengan berlaku jujur.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Taman Surga.Net


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x