3 Hal Ini Harus Dilakukan Manusia, Agar Selalu Rajin Beribadah, Kata Ustadz Khalid Basalamah

- 8 Mei 2022, 09:34 WIB
Tips! Agar Kita Selalu Rajin Beribadah, Lakukan 3 Hal ini, Kata Ustadz Khalid Basalamah
Tips! Agar Kita Selalu Rajin Beribadah, Lakukan 3 Hal ini, Kata Ustadz Khalid Basalamah /YouTube Khalid Basalamah Official/

Ustadz Khalid Basalamah mengatakan mengapa semua orang malas beribadah karena ada dosa di dalam tubuhnya tersebut.

"Selama kita masih terjebak pada dosa sekecil apapun maka akan mudah sekali terjerumus malas beribadah," ujarnya.

Seperti kita ketahui bahwa dalam ibadah memiliki kenikmatan akan tetapi dalam maksiat pun terdapat kenikmatan tersendiri.

Akan tetapi keduanya tidak dapat disatukan karena berbeda fadhilahnya.

Ustadz Khalid Basalamah memberikan sebuah contoh: Seseorang memakai jilbab yang rapih dia sudah merasakan nikmatnya ibadah itu. "Tapi tiba-tiba kedatangan satu orang laki-laki di rumahnya yang bukan mahramnya lalu ia terlihat tidak pakai jilbab bagaimana perasaan dia sebagai muslimah pasti merasa berdosa."

"Karena wanita tersebut sudah telanjur merasakan nikmatnya memakai jilbab maka ketika seorang laki-laki tersebut melihat rambutnya maka si wanita akan merasa berdosa," kata Ustadz Khalid Basalamah.

Dari sini kita bisa melihat bahwa orang yang selalu meninggalkan perbuatan maksiat orang tersebut akan selalu rajin beribadah.

Ketiga yaitu berteman dengan orang yang ahli ibadah. Ustadz Khalid Basalamah mengatakan dengan kita selalu berkumpul dengan komunitas orang-orang sholeh maka kita pun akan terbawa kepada hal yang baik.

Dan otomatis dengan kita menghadiri majlis ilmu dan bertemu dengan orang-orang sholeh maka rasa malas yang ditimbulkan akan berubah menjadi rajin beribadah.

Begitulah tiga kunci agar kita selalu rajin untuk beribadah kepada Allah SWT, karena sejatinya ibadah merupakan kewajiban kita sebagai umat muslim dan setiap manusia hendaknya menerapkan 3 hal diatas dalam kehidupannya.***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Muda Mengaji


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x