Jadwal Korea Open 2022 Hari Ini: 2 Tunggal Putra Indonesia di Perempat Final, Ini 4 Link Live Streaming

- 8 April 2022, 09:07 WIB
Shesar Hiren Rhustavito salah satu tunggal putra yang bertanding di Korea Open 2022, dan ini jadwal, link live streaming perempat final
Shesar Hiren Rhustavito salah satu tunggal putra yang bertanding di Korea Open 2022, dan ini jadwal, link live streaming perempat final /PBSI /

DESKJABAR - Badminton World Federation (BWF) kembali mengadakan tour Super 500 yang bertajuk Korea Open 2022.

Pertandingan yang memperebutkan hadiah senilai kurang lebih Rp 5,2 M ini akan berlangsung pada 5 - 10 April 2022 di Palma Stadium, Suncheon, Korea Selatan.

Sedangkan hari ini Jumat 8 Maret 2022, Korea Open 2022 sudah memasuki babak perempat final.

Indonesia berhasil meloloskan 7 wakilnya di babak perempat final, termasuk dari tunggal putra.

Adapun tunggal putra yang akan bertanding hari ini di Korea Open 2022 yaitu Shesar Hiren Rhustavito dan Jonathan Christie.

Baca Juga: DETIK AKHIR Pembunuhan KASUS SUBANG: Tuti dan Amel Dihabisi di Kebun Belakang Lalu Dibawa ke Rumah TKP?

Di luar dugaan Shesar Hiren Rhustavito mampu melaju ke perempat final setelah mampu menyingkirkan andalan India, Lakshya Sen, dua gim langsung 22-20, 21-9.

Tidak cukup sampai di situ Shesar Hiren Rhustavito, ia mengaku akan tetap menampilkan permainan terbaiknya di babak perempat final Korea Open 2022 hari ini.

“Pastinya saya sangat bersyukur bisa menang lagi dan saya akan terus berusaha bermain maksimal di setiap pertandingan,” ujar Shesar Hiren Rhustavito dilansir dari laman pbsi.id.

Sedangkan, Jonathan Christie mampu berada di perempat final setelah mengalahkan pemain asal Jepang Kodai Naraoka dengan skor 21-16 dan 21-11.

Sementara itu, untuk jadwal pertandingan Korea Open 2022 dapat disaksikan melalui stasiun televisi iNews TV dan RCTI+.

Melansir dari laman bwfbadminton.com adapun jadwal pertandingan wakil-wakil Indonesia di babak perempat final Korea Open 2022 yaitu;

Court 1

- Jonathan Christie (Indonesia) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand).

- Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) vs Choi Sol Gyu Kim Won Ho (Korea).

Baca Juga: Sosok Pelaku KASUS SUBANG Makin Terungkap: Ada Sidik Jari yang Tidak Terhapus di TKP

Court 2

- Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (Indonesia) vs Ko Sung Hyun/ Eom Hye Won (Korea).

- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang).

- Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) vs Victor Svendsen (Denmark).

- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
(Indonesia) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia).

- Muhammad Shohibul Fikri /Bagas Maulana (Indonesia) vs Yong Jin/ Na Sung Seung (Korea).

Pertandingan pertama Korea Open 2022, akan dimulai pada pukul 09.00 WIB sedangkan pertandingan selanjutnya mengikuti.

Baca Juga: Jadwal Korea Open 2022 di TV RCTI Plus dan iNews TV LIVE STREAMING Hari Ini Jam 9.00 WIB

Dan berikut ini adalah ini link live streaming Korea Open 2022 yang akan disiarkan di iNews TV dan RCTI+.

Link Live Streaming 1

https://m.rctiplus.com/tv/inews/

Link Live Streaming 2

https://www.inews.id/streaming/

Link Live Streaming 3

https://www.useetv.com/

Link Live Streaming 4

https://m.vidio.com/live/5409-inews/

Itulah, jadwal pertandingan dan link live streaming Korea Open 2022, yang akan menampilkan wakil dari Indonesia.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: PBSI BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah