Yakjuj Makjuj Telah Hancurkan Tembok? Raja Zulkarnain yang Mengurung Mereka, Ustadz Felix Siauw Menjelaskan

- 1 Februari 2022, 14:38 WIB
 Ustadz Felix Siauw menjelaskan, kabar mengenai tembok Yakjuj Makjuj yang disebut telah hancur, harus dipertanyakan kebenarannya.
Ustadz Felix Siauw menjelaskan, kabar mengenai tembok Yakjuj Makjuj yang disebut telah hancur, harus dipertanyakan kebenarannya. /Instagram/@ustadzfelixlover/

DESKJABAR - Ada dua bangsa yang dikenal sebagai bangsa ganas dan perusak. Bangsa ini dinamakan dengan Yakjuj dan Makjuj.

Dalam Al Quran, dua kata ini disebut sebanyak dua kali, yaitu dalam surah al-Kahfi ayat 94 dan surah al-Anbiya ayat 96

Yakjuj dan Makjuj adalah orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi yang ditakuti oleh suatu kaum yang bertempat tinggal di antara dua gunung, hal ini diterangkan dalam surah Al-Kahfi.

Baca Juga: Viral Penampakan Yajuj Majuj, Inilah Benteng Paling Kokoh dari Benteng Zulkarnaen, Kata Ustadz Adi Hidayat

Baca Juga: Tiga Anak Kunci Untuk Buka Keran Rezeki, Syekh Ali Jaber: Pintu Langit pun Bisa Dibuka

Raja Zulkarnain yang terkenal dengan tentaranya yang sangat kuat merasa tidak sanggup melawan dua bangsa perusak ini. Zulkarnain kemudian membuatkan sebuah tembok yang sangat tinggi sebagai penghalang serangan mereka.

Beredar kabar menghebohkan tentang Yakjuj Makjuj yang disebut telah berhasil keluar dan hancurkan tembok pembatas.

Kabar keluarnya Yakjuj Makjuj tentu sangat mengejutkan banyak pihak.

Pasalnya, keluarnya Yakjuj Makjuj merupakan satu dari sekian tanda kiamat besar akan datang.

Bukankah Yakjuj Makjuj tak akan keluar sebelum dajjal datang menyesatkan umat manusia?

Seperti yang dilansir dari Kanal Youtube Berislam Channel dengan judul "Ternyata ada yajuj majuj yang luput dari tembok - Ustadz Felix Siauw," yang tayang 8 Mei 2021.

Ustadz Felix Siauw mengatakan Yakjuj Makjuj dikurung di antara sebuah tembok besi yang dibuat oleh raja Muslim paling tersohor waktu itu, Raja Zulkarnain.

Tembok tersebut dibuat Raja Zulkarnain dengan bahan-bahan berkualitas sangat tinggi.

Baca Juga: Viral Video Diduga Penampakan Yajuj dan Majuj, Ternyata Begini Ciri-Ciri Fisiknya Menurut Hadist Sahih

"Raja Zulkarnain membuat sebuah casting atau coran besi, yang diberi campuran tembaga," ungkap Ustadz Felix Siauw.

Karena dibuat dari campuran bahan berkualitas, otomatis tembok tersebut akan sangat kokoh dan susah dihancurkan.

Jangankan dengan bantuan alat manual, dihancurkan menggunakan teknologi paling mutakhir pun, tembok tersebut tak akan hancur.

Allah lah yang menyebut jika tembok pembatas Yakjuj Makjuj itu tak akan bisa dihancurkan.

Allah berjanji, yang akan menghancurkan tembok tersebut suatu hari nanti, bukan dengan campur tangan manusia.

Melainkan dengan kuasa Allah sendiri ungkap Ustadz Felix Siauw.

kabar mengenai tembok Yakjuj Makjuj yang disebut telah hancur, harus dipertanyakan kebenarannya.

Pertama, tak akan muncul Yakjuj Makjuj jika dajjal belum keluar.

Kedua, hanya Allah yang bisa menghancurkan tembok pembatas tersebut.

Baca Juga: 6 Keajaiban Memelihara Kucing, Kuntilanak, Pocong dan Makhluk Halus Jahat lainnya Kabur, Santet, Sihir Mental

Inilah Sosok Raja Zulkarnain yang erat kaitan dengan sosok Yakjuj Makjuj.

Yakjuj Makjuj adalah manusia yang memiliki sifat yang kasar. Mereka adalah dua suku yang saling berhubungan dan dikurung oleh Raja Zulkarnain.

Yakjuj Makjuj sudah ada sejak zaman Nabi Musa AS dalam era seorang Raja besar bernama Zulkarnain.

Zulkarnain adalah raja yang sangat kuat dan dia adalah penyembah Allah SWT. Raja Zulkarnain adalah seorang raja muslim terbaik yang pernah ada di muka bumi.

Sosok Raja Zulkarnain diceritakan sangat dermawan dan murah hati. Raja ini memiliki sifat yang baik sehingga rakyat pun mencintainya.

Sementara itu, Yakjuj Makjuj membuat kerusakan di muka bumi. Sosok ini sangat primitif dan sangat terbelakang.

Raja Zulkarnain dimintai pertolongan kaumnya untuk membuat pembatas yang mampu memisahkan sosok Yakjuj Makjuj dengan peradaban manusia.

Baca Juga: Tiga Anak Kunci Untuk Buka Keran Rezeki, Syekh Ali Jaber: Pintu Langit pun Bisa Dibuka

Hal ini seperti firman Allah pada surah Al-Kahfi ayat 94-96.

قَالُوا۟ يَٰذَا ٱلْقَرْنَيْنِ إِنَّ يَأْجُوجَ وَمَأْجُوجَ مُفْسِدُونَ فِى ٱلْأَرْضِ فَهَلْ نَجْعَلُ لَكَ خَرْجًا عَلَىٰٓ أَن تَجْعَلَ بَيْنَنَا وَبَيْنَهُمْ سَدًّا

Mereka berkata: "Hai Dzulkarnain, sesungguhnya Ya'juj dan Ma'juj itu orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi, maka dapatkah kami memberikan sesuatu pembayaran kepadamu, supaya kamu membuat dinding antara kami dan mereka?"

قَالَ مَا مَكَّنِّى فِيهِ رَبِّى خَيْرٌ فَأَعِينُونِى بِقُوَّةٍ أَجْعَلْ بَيْنَكُمْ وَبَيْنَهُمْ رَدْمًا

Dzulkarnain berkata: "Apa yang telah dikuasakan oleh Tuhanku kepadaku terhadapnya adalah lebih baik, maka tolonglah aku dengan kekuatan (manusia dan alat-alat), agar aku membuatkan dinding antara kamu dan mereka,


ءَاتُونِى زُبَرَ ٱلْحَدِيدِ ۖ حَتَّىٰٓ إِذَا سَاوَىٰ بَيْنَ ٱلصَّدَفَيْنِ قَالَ ٱنفُخُوا۟ ۖ حَتَّىٰٓ إِذَا جَعَلَهُۥ نَارًا قَالَ ءَاتُونِىٓ أُفْرِغْ عَلَيْهِ قِطْرًا

berilah aku potongan-potongan besi". Hingga apabila besi itu telah sama rata dengan kedua (puncak) gunung itu, berkatalah Dzulkarnain: "Tiuplah (api itu)". Hingga apabila besi itu sudah menjadi (merah seperti) api, dia pun berkata: "Berilah aku tembaga (yang mendidih) agar aku kutuangkan ke atas besi panas itu".

Raja Zulkarnain membuat dinding yang terbuat dari besi yang mampu menahan perubahan cuaca, tidak berkarat, dan tidak mudah hancur.

Baca Juga: Inilah Surah Al-Qur'an Dahsyat, Bisa Sembuhkan Penyakit, Sering Dibaca Syekh Ali Jaber Sebelum Minum

Dinding yang dibuat Raja Zulkarnain sangat kuat, tidak mudah tertembus, tidak ada yang dapat menjangkau keluar, dan menghancurkannya.

Hanya saja, suatu saat Allah akan membuat dinding ini hancur rata dengan tanah dan Yakjuj Makjuj yang dikurung dari dunia akan keluar.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: YouTube Berislam channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x