Lakukan Doa Ini Ketika Hendak Tidur Agar Tetap Berada Dalam Perlindungan Allah SWT

- 14 Januari 2022, 16:09 WIB
Ilustrasi tidur.   Doa Susah Tidur Dalam Islam dan Artinya, Beserta Doa Sebelum Tidur Agar Segar Saat
Ilustrasi tidur. Doa Susah Tidur Dalam Islam dan Artinya, Beserta Doa Sebelum Tidur Agar Segar Saat /Pixabay/Ketniss12

 

 

 

DESKJABAR - Tidur adalah  karunia  dari  Allah SWT yang dimana pada kondisi tidur, terjadi proses pemulihan untuk mengembalikan stamina tubuh hingga berada dalam kondisi yang optimal.

Selanjutnya,  ketika akan  tidur, diperintahkan  untuk membaca doa sebelum tidur, biar selama tidur tetap berada dalam perlindungan Allah SWT.

Seperti yang dianjurkan Rasulullah SAW, ketika hendak tidur kita dianjurkan memanjatkkan doa sebelum tidur.

Baca Juga: Selain Cegah Osteoporosis, Berikut 5 Manfaat Luar Biasa Kacang Mete untuk Kesehatan Anda

Dikutip Deskjabar. com dari buku  Wawan Shofwan Sholehuddin ‘Risalah Doa’ beliau menulis doa ketika hendak tidur, sebagai berikut:

اللَّهُمَّ إني أَسْلَمْتُ نَفْسِي إِلَيْكَ، وَوَجَّهْتُ وَجْهِي إِلَيْكَ أَلْجَأْتُ ظَهْرِي إِلَيْكَ وَفَوَّضْتُ أَمْرِي إِلَيْكَ رَغْبَةً وَرَهْبَةً إِلَيْكَ لاَ مَلْجَأَ وَلاَ مَنْجَا مِنْكَ إِلاَّ إِلَيْكَ آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِي أَنْزَلْتَ وَبِنَبِيِّكَ الَّذِي أَرْسَلْتَ

Allahuma inni aslamtu nafsii ilaika wa wajahtu wajhii ilaika wa aljatu dhahri ilaika wa fawadtu amri ilaika ragbatan wa rahbatan ilaika la malja wa la manja minka illa ilaika amantu bikitaabika alladzi anzaltu wan nabiyyika alladzi arsalta.

Ya Allah aku menyerahkan diriku kepada-Mu dan aku menyerahkan urusan diriku kepada-Mu serta kekuatan diriku kepada-Mu, karena harapan dan takut pada-Mu, tidak ada tempat berlindung dan tempat berlari dari azab-Mu, kecuali hanya kepada-Mu. Aku beriman kepada kitab-Mu yang Engkau turunkan dan aku beriman kepada Nabi yang Engkau utus.

Baca Juga: Sejarah Kue Keranjang, Makanan Khas Pembawa Keberuntungan yang Wajib Hadir Saat Perayaan Imlek

Kandungan dari Makna Hadits adalah:

  • Anjuran untuk mengingat Allah di setiap waktu, salah satunya adalah sebelum kita tertidur.
  • Anjuran untuk berbaring pada sisi tubuh sebelah kanan saat tidur.
  • Keutamaan doa yang diajarkan Rasulullah, jika membacanya sebelum tidur dan meninggal disaat itu, maka ia meninggal dalam keadaan fitrah.***

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah