Gubernur Jakarta Anies Baswedan Mengklaim Banjir Jakarta Sudah Terkendali

- 21 Februari 2021, 13:03 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan /Instagram @aniesbaswedan/

DESKJABAR- Gubernur Jakarta Anies Baswedan mengklaim banjir Jakarta sudah menyusut dan kembali normal. Dari 113 RW yang terendam akibat banjir Jakarta hingga hari Minggu 21 Februari 2021 siang hanya tinggal 17 RW yang masih tergenang.

"Dari 113 RW yang terendam banjir jakarta menjadi tinggal 17 RW, sejak tadi pagi permukaan sungai Ciliwung, Kruput, Kali Sunter dan Pesangrahan sudah sampai pada posisi normalnya. Tadi pagi aliran dari luar Jakarta kawasan tengah dan hulu sungai sudah tenang," ujar Anies Baswedan saat jumpa pers dengan wartawan Minggu siang.

Menurut Anies Baswedan yang masih ada kiriman air hingga mengakibatkan banjir Jakarta yakni dari Tangerang lewat Kali Angke, begitu banyak kiriman air sehingga kawasan kanan kiri masih ada genangan. Namun di hulu Kali Angke sudah mulai ada penurunan tapi perlu beberapa jam sampai di Jakarta.

Baca Juga: Banjir Jakarta Pertanyakan Kinerja Gubernur DKI Jakarta: Dewi Tanjung Sindir Anies Baswedan

"Kawasan yang tergenang karena terlewati sungi Kruput cukup banyak kemarin, yaitu kawasan Kemang, kawasan Tendean, kawasan Jendral Sudirman," ujarnya.

Namun saat ini Kali Kruput sudah surut proses pemompaman berjalan terus hingga menjaleng subuh. Jalan sudah kering sehingga sudah bisa di lewati kendaraan.

"Alhamdulillah siang ini kondisi terkendali," ujarnya.

Sedangkan lokasi pengungsian dari 44 lokasi tinggal 10 lokasi dan seperti juga pengalaman selama ini pengungsi tidak berada di lokasi pengungsian terus menerus, mereka tempat sementara sambil membersihkan rumah.

Baca Juga: Jusuf Kalla dalam Kasus RJ Lino, Dewi Tanjung: Kenapa Kasus Berhubungan Orang JK, KPK Seolah Tutup Mata

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah