5 Wisata Pekanbaru yang Instagramable dan Hits, Ada Bukit Unik Seperti di Amerika, Banyak Turis Mancanegara

9 Agustus 2022, 16:01 WIB
Alam Mayang, salah satu tempat wisata alam hits dan instagramable di Kota Pekanbaru, Riau. /Instagram @aknesta/

DESKJABAR – Kota Pekanbaru merupakan salah satu kota di provinsi Riau yang menjadi incaran para travellers.

Wisata di Pekanbaru tidak hanya diburu para wisatawan dalam negeri, tetapi juga mancanegara.

Tempat wisata Pekanbaru memiliki spot-spot yang instagramable dan hits.

Bahkan, wisata alam Pekanbaru juga masih terjaga keasliannya.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Malang, Hits dan Instagramable, Murah Meriah, Nomor 4 Warung Sate Seabad Miliki Tempat Unik

Dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube Yenni Travelling ‘5 Wisata Yang Estetik di Pekanbaru’ yang diunggah pada 6 Mei 2022, inilah daftar wisata di Pekanbaru:

 

  1. Asia Heritage Desa Muara Fajar

Asia Heritage mengusung tema wisata alam negara-negara di Asia seperti Korea Selatan, Tiongkok, Jepang dan Indonesia.

Disini ada aneka spot foto yang menyerupai miniatur Jeju Village, China Town dan masih banyak lagi.

Lokasinya di Jl. Yos Sudarso Km12, RW.5, Muara Fajar, Kec. Rumbai, Kota Pekanbaru, Riau.

Harganya mulai dari Rp30.000 sampai Rp50.000.

Tempat wisata ini buka dari jam 8 pagi sampai jam 6 sore.

 

  1. Danau Lembah Sari Desa Lembongan

Danau ini dikelilingi oleh pepohonan yang suasananya sangat sejuk.

Danau ini memiliki luas 150 hektar.

Di sekitar area danau ini juga terdapat spot foto dan wahana speed boat.

Bagi yang ingin menyewa speed boat harganya Rp25.000 per jam.

Lokasinya di Kelurahan Limbungan, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru.

Harganya cukup membayar Rp5.000.

Danau ini juga buka selama 24 jam.

 

  1. Museum Sang Nila Utama

Museum ini ada sejak tahun 1975 dan diresmikan tahun 1994.

Bangunan museum ini bergaya tradisional melayu yang terasa makin authentic.

Museum ini menyimpan ribuan warisan budaya yang berkaitan Melayu-Riau, seperti alat musik, artefak dan pakaian.

Lokasinya di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Riau.

Harga tiket masuknya cukup membayar Rp5.000.

Jam operasionalnya buka dari jam 8 pagi hingga jam 1 siang.

 

  1. Alam Mayang Desa Tangerang

Alam Mayang merupakan taman bermain yang berada di ruang terbuka hijau.

Wahana di taman ini diantaranya ada outbound, flying fox, banana boat dan terdapat juga kolam pancing.

Lokasinya di Jl. Imam Munandar taman rekreasi alamayang No.depan, Tengkerang Tim., Kec. Tenayan Raya, Kota Pekanbaru, Riau.

Harga tiketnya mulai dari Rp13.000 hingga Rp18.000.

Jam operasionalnya mulai dari jam 7 pagi hingga jam 6 sore.

 

  1. Bukit Kapur Desa Air Hitam

Bukit ini terbentuk dari kapur yang bervariasi.

Tinggi bukit ini juga seperti versi mini Grand Canyon yang ada di Amerika.

Bukit ini dulunya bekas pertambangan.

Kini, banyak wisatawan yang mengunjungi tempat ini untuk menjadikannya spot foto estetik atau instagramable.

Lokasinya di Jl. Jala Utama, Karya Indah, Kec. Tapung, Kabupaten Kampar, Riau.

Harga masuknya gratis dan jam operasionalnya boleh didatangi kapan saja.

Baca Juga: Bobotoh Persib akan Demo Besar Rabu 10 Agustus, Tagar ReneOut Bukan Benci ke Pribadi, Tapi Bentuk Cinta Persib 

Demikian 5 wisata Pekanbaru yang Instagramable dan hits serta ada bukit unik yang mirip seperti di Amerika.***

Editor: Natasya Putri Suparman

Tags

Terkini

Terpopuler