Jasad Amel Kasus Subang Diseret ke Garasi Hingga Kalungnya Terputus dan Ditemukan Polisi

27 Maret 2022, 21:36 WIB
Amalia Mustika Ratu alias Amel. Jasadnya diduga diseret dari pintu belakang rumah ke arah garasi hingga kalungnya terputus dan ditemukan polisi. /YouTube Fredy Sudaryanto Sport/

DESKJABAR - Jasad Amalia Mustika Ratu alias Amel, salah seorang korban kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, Jawa Barat bersama ibunya Tuti Suhartini, diduga diseret dari pintu belakang rumah ke garasi.

Saat diseret oleh pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang, kalung milik Amel putus. Kepolisian menemukan potongan kalung milik Amel yang terputus di dekat belakang garasi.

Penemuan kalung itu dibenarkan oleh Kepala Desa Jalan Cagak, Indra Zaenal Arifin yang juga merupakan sepupu korban Tuti. Kata dia, kalung milik Amel ditemukan di bagian luar rumah TKP pembunuh ibu dan anak di Subang.

Baca Juga: HOT NEWS KASUS SUBANG! Ini Bocoran Tersangka yang Akan Diungkap Kapolda Jabar Sebelum Puasa: SIAPA?

Baca Juga: Doa Sebelum Salam Saat Sholat Cepat Dikabulkan Allah Kata Ustadz Adi Hidayat, Inilah Arab, Latin dan Artinya

Dikutip DeskJabar.com dari Berita Subang PRMN pada Oktober 2021 lalu, Indra Zaenal Arifin menduga jasad korban diseret dari pintu belakang rumah, ke arah garasi mobil tempat ditemukannya jasad Tuti dan Amel.

Dia juga mengungkapkan, pada hari ditemukannya jasad korban pembunuh ibu dan anak di Subang, sepanjang jalan dari pintu belakang menuju garasi ditemukan banyak ceceran darah.

"Lewat pintu belakang, dari sana diperkirakan diseret ke garasi. Di sini masih penuh darah waktu itu. Kemudian ditemukan kalung almarhumah Amel (panggilan Amalia), tepat di sebelah sini (menunjuk lokasi)," tutur Indra Zaenal Arifin.

Seperti diketahui kasus pembunuh ibu dan anak di Subang yang meminta korban jiwa Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) cukup menggegerkan karena tergolong sadis.

Adalah Yosef Subang, suami Tuti sekaligus ayah Amel, yang pertama kali mengetahui dan menemukannya pada Rabu 18 Agustus 2021. Saat itu, Yosef Subang baru datang ke rumah itu sehabis menginap di rumah istri mudanya.

Baca Juga: BACAAN NIAT dan TATA CARA MANDI JUNUB atau Mandi Besar Sesuai Sunnah, Menurut Ustadz Khalid Basalamah

Baca Juga: JIN atau SETAN Dijamin Pergi dan Tak Akan Mengganggu, Bacalah Doa Pendek Ini Kata Ustadz Abdul Somad

Kronologisnya, saat hendak masuk rumah, ternyata kondisi rumah berantakan dan penghuninya Tuti dan Amel tidak ditemukan. Lalu Yosef Subang bergegas menuju kantor polisi untuk melapor.

Tak lama kemudian, Yosef Subang bersama polisi menemukan Tuti dan Amel sudah menjadi mayat di dalam bagasi mobil Alphard dengan keadaan bertumpuk, di halaman rumahnya di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalancagak, Subang.

Bagaimana ending dari kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, tentu kita harus bersabar menunggu hasil penyelidikan resmi dari kepolisian yang kata Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana semuanya akan diungkap pekan ini sebelum puasa.

"Mudah-mudahan menjadi kado bulan puasa, karena sudah mengarah kepada tersangkanya," kata Kapolda Jabar Suntana di Purwakarta pada video yang beredar di kalangan wartawan Selasa 22 Maret 2022 pekan lalu.***

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Berita Subang PRMN Dok. DeskJabar

Tags

Terkini

Terpopuler