Wajib Diketahui, Inilah 11 Peristiwa Penting Dalam Sejarah Islam yang Terjadi pada Bulan Rajab

1 Februari 2022, 20:21 WIB
Ka’bah merupakan salah satu bukti peristiwa penting yang terjadi pada bulan Rajab /Pixabay / fuad87401

DESKJABAR –  Rajab adalah bulan ke tujuh dalam kalender hijriah, bahkan bulan Rajab juga merupakan salah satu bulan  dari empat bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT.

Pada bulan Rajab juga terjadi beberapa peristiwa penting dan besar dalam Islam, bahkan bangsa Arab zaman dahulu mereka sangat memuliakan bulan Rajab.

Serangkaian peristiwa yang pernah terjadi di bulan Rajab yaitu seperti peristiwa Isra Mi’raj, perubahan arah kiblat dari Masjid Al Aqsha ke Ka’bah Madinah dan kemenangan-kemenangan dalam peperangan. 

Baca Juga: Puasa Bulan Rajab, Ada Hadits Palsu yang Perlu Diketahui, Ustadz Adi Hidayat Menerangkan

Inilah 11 peristiwa penting dalam Islam yang terjadi pada bulan Rajab, yang dilansir DeskJabar.com dari kanal YouTube YukNgaji.NET ‘11 Peristiwa Penting Terjadi di Bulan Rajab dalam Sejarah Islam’ yang diunggah pada 18 Februari 2021.

  1. Isra Mi’raj

Peristiwa Isra Mi’raj merupakan perjalanan agung yang dilakukan Nabi Muhammad SAW dari Masjid Al Haram di Makkah menuju Masjid Al Aqsha di Palestina, kemudian naik ke langit ke tujuh dan menghadap Allah yang terjadi pada tanggal 27 Rajab  pada masa kenabian Nabi Muhammad SAW.

Peristiwa inilah yang menjadi awal mula syariat shalat lima waktu diturunkan bagi umat muslim, yang awalnya jumlah shalat yang Allah wajibkan sebanyak 50 rakaat, tapi oleh para Nabi yang lain, Rasulullah SAW dianjurkan untuk meminta keringanan kepada Allah SWT.

Baca Juga: ADA APA Dibalik Kasus Subang tak Juga Terungkap, Adakah Orang Penting di Indonesia Terlibat, Ini Analisanya

Kemudian Allah SWT mengabulkan permintaan Rasulullah dan hanya mewajibkan 5 waktu shalat yaitu Subuh, Zuhur, Asarm Maghrib dan Isya.

  1. Perubahan Arah Kiblat

Yang dimaksud dengan perubahan arah kiblat yaitu perubahan arah kiblat dari Baitul Maqdis (Masjid Al Aqsha) ke Ka’bah di Makkah, peristiwa ini terjadi pada pertengahan bulan Rajab, setelah Rasulullah hijrah ke Madinah.

Adapun hikmah dari perpindahan arah kiblat adalah untuk mrnguji keimanan umat Islan dalam beribadah kepada Allah SWT.

Baca Juga: 10 Keutamaan Puasa Rajab, 7 Pintu Neraka Ditutup dan 8 Pintu Syurga Terbuka Lebar

  1. Hijrah Pertama Umat Islam

Dalam sejarah umat Islam, didapati kaum muslim pertama kali berhijrah ke Habasyah (Ethiopia) di bulan Rajab tahun ke lima kenabian.

Pada bulan Rajab tahun kelima Hijriyah, Rasulullah SAW memerintahkan pengikutnya untuk berhijrah ke Habasyah yang diperintahkan oleh seorang raja yang bijaksana bernama Najasyi.

Hijrah tersebut dilakukan untuk mnyelamatkan umat Islam dari gangguan kaum kafir Makkah yang sangat memusuhi mereka.

Baca Juga: UPDATE KASUS SUBANG, Soal Petisi Mengusut Yayasan, Begini Jawaban dari Kuasa Hukum Yosep dan Yoris

  1. Lahirnya Ali Bin Abi Thalib

Pada tanggal 13 Rajab adalah hari kelahiran Ali Bin Abi Thalib  yang lahir sekitar 23 tahun sebelum hijrah, tepatnya tahun 599 Masehi di Makkah daerah Hijaz, Jazirah Arab.

  1. Kemenangan Perang Tabuk

Dalam Perang Tabuk, kaum muslimin menempuh perjalanan yang jauh dari Madinah menuju Syam. Perang ini berlangsung singkat, lantaran Bangsa Romawi gentar dengan pasukan Islam yang berjumlah 30 ribu orang.

Dengan izin Allah, pada bulan Rajab kaum Muslimin mampu memenangkan Perang Tabuk yang terjadi pada tahun 9 Hijriyah.

Baca Juga: RAJAB DAN KEUTAMAAN, Lakukan Amalan Ini di Bulan Rajab, Kata Ustadz Adi Hidayat Jangan Sampai Sia-Sia

  1. Kemenangan Melawan Kafilah Dagang Quraisy

Pada bulan Rajab juga terjadi peperangan kecil antara umat Islam yang dipimpin oleh Abdullah bin Jahsy, melawan kelompok gang Kaum Quraisy.

  1. Pembebasan Kota Damaskus

Pada bulan Rajab, tepatnya tahun 14 H atau 635 M pasukan umat Islam di bawah komando panglima Abu Ubaidah bin Al Jarrah dan Khalid bin Walid, berhasil menaklukkan kota Damaskus dan menguasainya.

Sebelumnya Kota Damaskus yang tua nan berseejarah itu dikuasai oleh balatentara Romawi, setahun setelah terjadinya pembebasab Kota Damaskus terjado peperangan Yarmuk di bawah Komando Khalid bin Walid yang terjadi pada hari Senin di bulan Rajab tahun 15 H.

Baca Juga: Selain Puasa, Amalan Ini 700 Kali Lipat Pahala Jika Dilakukan Pada Bulan Rajab, Ceramah Syekh Ali Jaber

  1. Pembebasan Kota Hirrah Iraq

Pembebasan dilakukan oleh Khalid bin Walid, sebagaimana yang dijelaskan Ibnu Katsir dalam Bidayah wa an Nihayah.

  1. Pembebasan baitul Maqdis

Pada 27 rajab 583 H atau 2 Oktober 1187 M, panglima perang umat Islam Shalahuddin Al Ayyubi, bersama pasukan umat Islam mengepung Kota Yerussalem untuk membebaskan Baitul Maqdis yang sudah 88 tahun lamanya dikuasai oleh tentara salib.

Sedangkan sejak saat itu, Azan dan Salat Jumat pun mulai dikumandangkan dan dilaksanakan kembali di Masjid Al Aqsha.

Baca Juga: 3 Keistimewaan Menikah di Bulan Rajab, Nomor 3 Masya Allah Bikin Bangga 

  1. Runtuhnya Khilafah Turki

Sejarah yang terjadi pada 28 Rajab 1342 H atau 3 Maret 1924 M, adalah runtuhnya Kesultanan Ottoman Turki yang dihapus oleh Mustafa Kemal Ataturk.

Pasca runtuhnya Kesultanan Ottoman Turki kehidupan masyarakat Turki berubah, lantaran Turki menyertakan diri sebagai negara sekuler.

Islam yang berfungs sebagai agama dan sistem hidup, serta bermasyarakat dan bernegara mulai digantikan.

  1. Wafatnya Imam Syafi’I dan Imam Muslim

Imam Syafi’I dikenal dengan ulama madzhab yang masih terus berkembang hingga saat ini, dan Imam Muskim dikenal dengan hadits-hadits shahihnya.

Pada akhir bulan Rajab, yakni Imam Syafi’I wafat bertepatan pada tahun 204 H di usia menginjak 54 tahun, sedangkan Imam Muslim wafat tanggal 24/25 Rajab 261 H.

Itulah 11 peristiwa penting yang terjadi di bulan Rajab dalam sejarah Islam. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube YukNgaji.NET

Tags

Terkini

Terpopuler