Heboh Pesugihan Pocong Tertangkap Oleh Warga, Buya Yahya Menjawab Soal Pesugihan

12 November 2021, 16:57 WIB
Keramaian warga dikabarkan menangkap pesugihan pocong, dan Buya Yahya menjelaskan /YouTube Haninur rohim dan YouTube Al-Bahjah TV

DESKJABAR – Pada abad ke-21, sebagian masyarakat di Indonesia masih ada yang melakukan pesugihan untuk menjadi kaya, diantaranya berupa pocong mayat.

Adalah heboh ada pesugihan pocong tertangkap oleh warga pada sebuah desa, pada lain kesempatan ulama Buya Yahya menjawab soal pesugihan.

Ada sebuah desa yang disebut-sebut rawan pesugihan pocong, bahkan ada yang tampak tertangkap oleh warga.

Sebuah video amatir yang diunggah dalam YouTube menunjukan ada sebuah desa di Kabupaten Probolonggo, Jawa Timur, dimana masyarakat sedang heboh ada temuan pesugihan pocong.

Adegan video yang tampaknya dari situasi masyarakat sedang heboh, kemudian ada orang menggotong sesuatu yang mirip pocong mayat.

Baca Juga: Nyi Roro Kidul Aslinya Wanita Batak ? Buya Yahya Menjelaskan Siapa Makhluk Itu

Dalam video tersebut, tampak kerumunan orang semakin banyak untuk melihat temuan heboh pesugihan pocong tersebut.

Gambaran tersebut muncul pada YouTube Haninur rohim dalam tayangan “Pesugihan pocong tertangkap warga,” diunggah 24 Oktober 2019, dalam deskripsi menuliskan :

“Kabarnya vedeo ini dari mulut ke mulut adalah pelaku pesugihan pocong yg tertangkap oleh warga.

Dan adapula yg bilang video ini adalah pas karnaval... Namun vedeo yang paling akhir.. itu memang bener sehingga pemilik rumah memberi tulisan di depan rumahnya seperti itu..”

Bahkan banyak kendaraan berhenti, dimana pengendara penasaran melihat tangkapan pesugihan pocong itu.

Orang-orang tampak menjadi heboh, namun kemudian pocong tersebut berdiri lalu menghilang di kerumunan orang.

Baca Juga: Lanjutan Mencari Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Nasib Roh Orang Dibunuh, Buya Yahya Menjawab

Dalam video tersebut bahwa pesugihan pocong tersebut juga heboh masyarakat dengan kasus uang hilang.

Pada bagian akhir video dimunculkan pengumuman warga pada sebuah desa, bahwa lingkungan mereka rawan pesugihan pocong.

Terkait pesugihan apa pun bentuknya, menurut ulama asal Cirebon, Buya Yahya, definisi pesugihan adalah orang yang mencari kekayaan dengan berurusan dunia sihir atau perdukunan.

Dalam prakteknya, disebutkan Buya Yahya, adalah keterlibatan bantuan setan atau jin, melalui dukun, kepada orang yang melakukan pesugihan tersebut.

Khusus di Pulau Jawa, disebutkan, diantara aneka bentuk pesugihan, misalnya tuyul, kera putih, Nyi Blorong, dll.

Baca Juga: Jin Penglaris atau Pesugihan untuk Rumah Makan, Benarkah Setan Pocong Pandai Memasak ?

“Pada intinya, mereka sudah keluar dari keyakinan, bahwa yang memberi rezeki adalah Allah Swt, dan mereka mencari rezeki dengan cara tidak benar,” ucap Buya Yahya, pada YouTube Al-Bahjah TV, “Bagaimana Nasib Orang Yang Punya Pesugihan di Alam Barzakh ? Buya Yahya Menjawab”, diunggah 16 Juni 2020.

Buya Yahya juga menyebutkan mengetahui ada anggapan, saat nanti meninggal, roh orang yang melakukan pesugihan itu akan menjadi budak jin.

“Apakah itu betul nanti ? Yang jelas ini keluar dari iman, dan berbahaya sekali. Kalau mencari kekayaan, kerja yang benar !” ujar Buya Yahya.

Baca Juga: Lima Ciri Tempat Makan Memelihara Jin Penglaris atau Pesugihan, Ustadz Khalid Basalamah : Bisa Dibunuh

Apakah mungkin orang-orang melakukan pesugihan itu mendapatkan kekayaan ?

“Ya mungkin, namanya juga sihir. Kan zaman dahulu ada orang-orang mencari kekayaan dengan cara sihir, dan itu mengantarnya ke neraka,” ujar Buya Yahya.

Kemudian Buya Yahya mengatakan, apakah setelah mati, orang-orang yang melakukan pesugihan itu akan menjadi budak jin ?, jawabnya, “tidak”.

“Yang jelas, orang-orang yang melakukan pesugihan itu akan mendapat siksa di alam barzakh. Itu sebelum masuk neraka nanti,” tegas Buya Yahya. ***

 

 

 

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Youtube Al-Bahjah TV YouTube Haninur rohim

Tags

Terkini

Terpopuler