Puisi Maulid Nabi yang Membuat Menangis, Inilah Tiga Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW Peringati Maulid Nabi 2021

20 Oktober 2021, 16:47 WIB
Ilustrasi Contoh Puisi Maulid Nabi Singkat, Cocok Dibacakan Anak TK /Unsplash.com/Abdul Muizz

DESKJABAR- Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW banyak dicari untuk disampaikan saat peringatan Maulid Nabi 2021, 12 Robiul Awal 1443 H bertepatan dengan 19 Okober 2021. Puisi Maulid Nabi yang membuat menangis.

Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut selain untuk mengenang Rasululloh juga sebagai bentuk kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW. 

Dengan membacakan Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW akan semakin tinggi kecintaan kita kepada junjunan alam Habibana Muhammad SAW. Puisi Maulid Nabi yang membuat menangis.

Baca Juga: LANJUTAN Mengungkap Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Ahli Forensik Kebanjiran Pertanyaan Publik Netizen

Baca Juga: Kim Seon Ho akan Meminta Maaf Kepada Mantan Pacar 'A', Skandal Aktor K Terpecahkan

Baca Juga: KAKAK Korban Tuntut Keadilan Buat Yoris dan Danu dalam Kasus Pembunuh Ibu dan Anak di Subang

Berikut ini beberapa Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW dilansir  Deskjabar.com dari KabarLumajang.com, berjudul "Kumpulan Puisi Tentang Maulid Nabi yang Menyentuh Hati dan Membuat Menangis Terbaru 2021."

Kumpulan Puisi Maulid Nabi Muhammad

Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW ke 1

Judul: Ya Nabi Ya Rasulullah

Ya nabi ya Rasulullah
Panutan kami, akhir dari segala nabi
Kaulah surya penerang umat manusia
Kaulah purnama ditengah gulita
Engkaulah cahaya di atas cahaya
Yang tak kan pernah padam
Hingga akhir zaman

Ya Nabiyallah, Ya Habiballah
Kau ciptakan kedamaian
Ditengah kekacauan dan kebodohan
Suara kejahiliyahan Yang terdengar sumbang
Kau gantikan dengan nyayian surga
Yang sungguh menentramkan

Ya Nabi Ya Rasulullah
Biarkan aku memujamu, memujimu
Kugoreskan namamu dihatiku
Kan kuperlihatkan kepadamu
Kala aku bersua denganmu
Disurga Tuhanku juga Tuhanmu

Baca Juga: 22 Kode Redeem FF SEKARANG, Teranyar Hari Ini Kamis 20 Oktober 2021, Hadiah Gratis, Skin Bundle, Senjata MP40

Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW ke 2

Judul: Nabi Di Akhir Zaman

Oleh: Nadyrra Putry

Engkau datang menembus dinding kegelapan
Ketika jahiliyah menguasi zaman
Dan di dunia dilanda kesuraman
Hadirmu menjadi lentera penerang jalan

Allah menunjukmu memimpin umat Islam
Kepadamu ayat suci diturunkan
Yang kini terkumpul dalam kitab Al-Qur'an
Sebuah perintahNya yang harus engkau ajarkan

Engkaulah Nabi di akhir zaman
Tuntunanmu menjadi suri tauladan
Mengajarkan kami keimanan
Membimbing kami menuju ketaqwaan

Ya Rosulullah Shollallahu Allaihi Wassallam
Kepadamu sholawat dan salam kami tujukan
Berharap syafaatmu di hari kemudian
Semoga kami umatmu, mendapatkan pengampunan.

Baca Juga: Lirik Lagu Reason Kim Seon Ho, Si Kempot yang Terlibat Skandal

Puisi Maulid Nabi Muhammad SAW ke-3
Judul: Merindu Cahaya Rasul
Oleh: Y.S Sunaryo

Kenduri maulidan belum selesai
Hidangan menggantang seolah melambai-lambai
Datanglah kemari wahai sang lapar
Menuntas pesta dalam syari kosidahan yang terus bergetar
Itukah maulid?

Jika sekedar mengeja aksara Rasul yang terpampang di mimbar
Jika sekedar menghapal shalawatan
Jika sekedar menuang dahaga ingatan
Maka tuntaslah maulid ini

Tetapi rasa hidupnya yang menguntai dalam sejarah, sungguh tak dapat disuguhkan
Di tengah durjana dunia yang kian mabuk kelewatan
Hamparan kehidupan tak lagi dituntun cahaya kerasulan
Ramai, jauh dari damai

Agama yang dibawa Rasul berisi damai di dunia dan di surga
Jejak hidup Rasul sejarah tentram, mengusir perang, mendekap bahagia pada selimut para pengikut
Aku merindu cahayamu ya Rasul
Cahaya yang menghentikan permusuhan
Cahaya yang menyejukan titian jalan menuju Tuhan

Membangun dunia dengan cinta
Cinta manusia sejagat raya
Cinta yang mengalir hingga di surga

Baca Juga: Tasikmalaya, Pesantren Cilenga, Memiliki Potongan Sejarah Pahlawan KH Zainal Mustafa

Itulah Tiga Puisi Maulid Nabi yang Membuat Menangis, dalam rangka memperingati Maulid Nabi 2021.***Taufik Padilah/KabarLumajang

 
Editor: Yedi Supriadi

Sumber: kabarlumajang.com

Tags

Terkini

Terpopuler