Barcelona vs Real Betis, Dua Gol Lionel Messi Bantu Barcelona Menyudahi Rentetan Hasil Buruk

- 8 November 2020, 06:34 WIB
Lionel Messi disambut rekannya seusai mencetak gol untuk Barcelona ke gawang Real Betis, Sabtu 7 November 2020.
Lionel Messi disambut rekannya seusai mencetak gol untuk Barcelona ke gawang Real Betis, Sabtu 7 November 2020. /twitter @FCBarcelona/

 

DESKJABAR - Hasil buruk diawal laga musim kompetisi ini, mulai ditinggalkan Barcelona setelah pada pekan kesembilan La Liga menambah tiga poin, berkat kemenangan 5-2 atas Real Betis di Stadion Camp Nou, Sabtu 7 November 2020 malam WIB.

Dalam pertandingan itu, Lionel Messi mencetak dua gol untuk Barcelona, salah satunya dicetak bukan dari titik penalti pada menit ke-82 yang merupakan gol pertama Lionel Messi musim ini. Sebelumnya Lionel Messi mencetak gol pertamanya hasil dari eksekusi tendangan penalti pada menit ke-61.

Gol dari titik penalti ini melanjutkan tren empat gol lain yang sudah dikemasnya dari semua kompetisi bersama Las Blaugranas. Baru pada menit ke-82, Messi menyelesaikan umpan kiriman Sergi Roberto untuk mencetak gol keempat Barcelona. Demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.

Baca Juga: Chelsea vs Sheffield United, Para Pemain Rekrutan Baru Chelsea Berikan Kontribusi Kemenangan

Dengan dua golnya ini, Messi sudah menorehkan enam gol dari semua kompetisi untuk Barcelona yang diawal kompetisi dia sempat ingin meninggalkan klub.

Messi sebetulnya melesakkan bola lagi ke gawang Betis dua menit setelah gol keduanya, tetapi gol itu dianulir karena Sergi Roberto sudah lebih dulu offside.

Kemenangan atas Betis menyudahi rentetan hasil buruk Barcelona pada empat laga liga terakhir dan kini mereka menanjak ke urutan kedelapan klasemen dengan koleksi 11 poin tepat di bawah Betis 12 poin.

Baca Juga: Everton vs Manchester United, Bruno Fernandes Aktor Utama, Edinson Cavani Cetak Gol Pertama Untuk MU

Pada laga tersebut, Ousmane Dembele membuka keunggulan 1-0 untuk Barcelona pada menit ke-22 dengan tembakan keras setelah memanfaatkan umpan sodoran Antoine Griezmann.

Griezmann beroleh peluang mencetak gol dari titik putih umtuk menambaah keunggulan pada menit ke-33, tetapi eksekusinya bisa ditepis oleh kiper Claudio Bravo.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Liga Spanyol


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah