Wooww Samurai Jepang Tebas Matador Spanyol dan Panser Jerman, Maju ke Babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar

- 2 Desember 2022, 06:47 WIB
Para pemain Samurai Jepang merayakan kemenangan setelah maju ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar, usai menebas Matador Spanyol dan Panser Jerman
Para pemain Samurai Jepang merayakan kemenangan setelah maju ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar, usai menebas Matador Spanyol dan Panser Jerman /REUTERS/Kim Hong-Ji/

 

DESKJABAR - Luar biasa adalah kata yang tepat untuk penampilan Samurai Jepang yang mampu menebas Matador Spanyol dan Panser Jerman untuk maju ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Jepang menjadi tim fenomenal di Piala Dunia 2022 Qatar dengan maju ke babak 16 Besar setelah sukses menumbangkan dua kekuatan Eropa, Spanyol juara Piala dunia 2010 dan Jerman juara Piala Dunia 2014.

Jepang yang berada di Grup E bersama Spanyol, Jerman dan Kosta Rika mampu menjungkalkan prediksi penggila sepakbola dunia sebelum Piala Dunia 2022 Qatar bergulir.

Baca Juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar Hari ini 2 Desember, Portugal Ghana Cari Aman Korea Selatan Uruguay Butuh Menang

Sebelumnya banyak yang menilai jika Spanyol dan Jerman bakal menjadi dua wakil dar Grup E yang lolos ke babak 16 besar. Sementara Jepang dan Kosta Rika dianggap sebagai pelengkap.

Namun mata sepakbola dunia terbelalak ketika di laga perdana Piala Dunia 2022 Qatar, Samurai Jepang mampu menebas Panser Jerman di laga perdana dengan skor 2-1.

Sayang dilaga kedua Jepang gagal menambah poin setelah dikalahkan Kosta Rika 0-1.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022, Qatar 2-3 Desember Persaingan Sengit Terjadi di Grup G dan H Tuk ke 16 Besar

Ditengah posisi terjepit karena harus menang lawan Spanyol di laga terakhir penyisihan Grup E agar bisa main di fase gugur, Jepang tampil layaknya seorang Satria yang menekuk musuhnya.

Ya, pada pertandingan yang berlangsung di Khalifa International Stadium semalam, Samurai Jepang tampil membabi buta sukses menebas Matador Spanyol dengan skor 2-1.

Hasil ini sangat mengejutkan karena Jepang akhirnya menjadi juara Grup E sekaligus lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Baca Juga: Bagan 16 Besar Piala Dunia Qatar 2022, Jepang Melenggang Sebagai Juara Grup E Didampingi Spanyol

Beruntung Spanyol yang kalah, tetap lolos ke fase gugur sebagai runner up grup.

Sekaligus menyingkirkan Jerman yang pada waktu yang bersamaan mengalahkan Kosta Rika 4-2.

Sempat tertinggal

Pada laga Jepang vs Spanyol, tim Matahari Terbit ini sempat tertinggal 0-1 lebih dulu ketika sundulan Alvaro Morata pada menit ke-12 memanfaatkan umpan silang dari Cesar Azpilicueta membobol gawang Jepang.

Berkat golnya itu, Morata pun tercatat sebagai pemain kedua yang mencetak gol dalam tiga penampilan pertamanya di turnamen empat tahunan bersama Spanyol sejak Telmo Zarra pada 1950.

Baca Juga: Resep Mengatasi Penyakit Asam Lambung, Dokter Zaidul Akbar Sebutkan Rebusan Ini

Meski tertinggal 0-1, para pemain Jepang pantang menyerah untuk menggempur pertahanan Spanyol. Dan usaha itu membuahkan hasil.

Jepang mampu menyamakan kedudukan 1-1 pada menit ke-48 Ritsu Doan yang melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang memperdaya kiper Spanyol, Unai Simon.

Permainan pantang menyerah para pemain Jepang kembali membuahkan hasil. Pada menit ke-51, gawang Spanyol kembali kebobolan untuk kedua kalinya. Kali ini Ao Tanaka yang menjebol gawang Unai Simon.

Wasit Victor Gomes, sempat menganulir gol tersebut. Namun, setelah melihat VAR, Gomes mengubah keputusannya. Gol Ao Tanaka dinyatakan sah. Jepang pun berbalik unggul 2-1.

Berikut susunan pemain kedua tim

Jepang: Shuichi Gonda; Shogo Taniguchi, Kou Itakura, Maya Yoshida; Junya Ito, Hidemasa Morita, Ao Tanaka (Wataru Endo 87'), Yuto Nagatomo (Kaoru Mitoma 46'); Daichi Kamada (Takehiro Tomiyasu 69'), Daizen Maeda (Takuma Asano 62'), Takefusa Kubo (Ritsu Doan 46').

Spanyol: Unai Simon; Alejandro Balde (Jordi Alba 68'), Rodri Hernandez, Pau Torres, Cesar Azpilicueta (Dani Carvajal 46'); Pedri, Sergio Busquets, Gavi (Ansu Fati 68'); Dani Olmo, Alvaro Morata (Marco Asensio 57'), Nico Williams (Ferran Torres 57').***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x