PSM Makassar kalahkan Kedah Darul Aman Dengan Skor tipis 2-1, Lolos Ke Babak Final AFC Cup Zona Asean

- 9 Agustus 2022, 20:34 WIB
 Yance Sayuri (no. 22) mencetak gol ke gawang Kedah Darul Aman pada babak semifinal AFC Cup zona Asean, PSM Makassar menang 2-1. /Instagram.com/@psm_makassar/
Yance Sayuri (no. 22) mencetak gol ke gawang Kedah Darul Aman pada babak semifinal AFC Cup zona Asean, PSM Makassar menang 2-1. /Instagram.com/@psm_makassar/ /

DESKJABAR – PSM Makassar berhasil mengalahkan tim asal Malaysia Kedah Darul Aman dengan skor 2-1 pada babak semifinal AFC Cup zona Asean di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa, 9 Agustus 2022.

Dengan hasil kemenangan ini PSM Makassar dipastikan lolos ke babak final AFC Cup zona Asean.

Gol kemenangan PSM Makassar dicetak oleh Yance Sayuri (31’), dan Yuran Fernandes (53’).

Sementara gol balasan Kedah Darul Aman dicetak oleh Fayadh Zulkifli (85’).

Baca Juga: 5 Makanan Khas Bandung Malam Hari, dari Makanan Legend sampai Anti Mainstream Sensasi Abis, Wajib Coba

Sejak babak pertama PSM Makassar bermain dengan spartan serta kombinasi umpan pendek satu dua antar pemain yang sering memberikan ancaman ke gawang lawan.

Menit ketiga, PSM Makassar langsung membuat peluang yang hampir menjadi gol lewat Everton.

Melalui umpan terobosan Wiljan Pluim dari lini tengah, Everton yang berada di kotak penalti langsung menerima umpan tersebut dan langsung mengeksekusi bola.

Namun sayang tendangannya terkena tiang gawang.

Pada menit ke-12, PSM Makassar Kembali menebar ancaman lewat Kenzo Nambu.

Bola liar sundulan Wiljan Pluim langsung disambar Kenzo Nambu dengan kontrol dada dan melakukan eksekusi yang tidak sempurna.

Sehingga bola justru melebar di atas mistar gawang.

PSM Makassar sempat mencetak gol pembuka menit ke-17, namun dianulir wasit karena posisi Yuran Fernandes terlebih dahulu offside.

Pada menit ke-31, akhirnya PSM Makassar mampu mencetak gol pembuka.

Yance Sayuri berhasil mencetak gol lewat skema umpan pendek antara Everton dan Wiljan Pluim di lini tengah.

Kemudian Pluim kirim bola lagi ke Rizky Eka yang melepaskan umpan ke ruang yang kosong dan langsung dikonversi menjadi gol oleh Yance Sayuri.

Pada babak kedua, PSM Makassar harus bermain dengan 10 pemain.

Pasalnya Yuran Fernandes harus menerima kartu kuning kedua di menit ke-62.

Meski mendapatkan kartu merah, Yuran Fernandes sebelumnya berhasil membawa PSM Makassar unggul 2-0.

Baca Juga: KASUS SUBANG vs Brigadir J, Tersangka dan Sutradara Terpecahkan VS 1 Tahun Tetap Misteri

Gol sundulannya pada menit ke-53 berhasil menggandakan keunggulan PSM Makassar atas Kedah Darul Aman.

Namun Kedah Darul Aman berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dan berhasil mencetak gol pada menit ke-85.

Fayadh Zulkifli berhasil memperkecil ketertinggalan menjadi 2-1.

Skor 2-1 menjadi hasil akhir pertandingan antara PSM Makassar vs Kedah Darul Aman.

Starting XI PSM Makassar vs Kedah Darul Aman:

PSM Makassar (4-3-3): M. Reza Arya (GK), Yuran Fernandes, Agung Mannan, Yance Sayuri, ALbar Tanjung, M. Arfan, M. Rizky Eka, Wiljan Pluim ©, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri, Everton.

Pemain cadangan: Rivky Mokodompit, Erwin Gutawa, Victor, Bryan Cesar, Ramadhan S, Ricky Pratama, M. Dzaky, Dallen Doke, M. Rafli Asrul, Ananda Raehan.

Pelatih: Bernardo Tavares.

Kedah Darul Aman (4-4-2): Ifwat Akmal (GK/ ©), Rodney Celvin, Akmal Zahir, Amirul Hisyam, Ariff Farhan, Fazdrul Danel, Mahmoud Almardi, Sanrawat Dechtmir, Azammuddin Akil, Aiman Afif, Ngah Wanja.

Pemain cadangan: Shahril Sa’ari (GK), Marcos Gonzalez Vales, Loqman Hakim, Azmeer Aris, Kamil Akmal, Khairu Azrin, Amer Azahar, Fayadh Zulkifli, Afeeq Iqmal.

Pelatih: Aidil Sharin Sahak.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah