Laga Perdana Liga 1 Sulit Dilalui Tapi Robert Alberts Percaya Diri Persib Bisa Lewati Bhayangkara

- 20 Juli 2022, 17:42 WIB
Laga perdana Persib di Liga 1 diakui Roberts Alberts sangat sulit.
Laga perdana Persib di Liga 1 diakui Roberts Alberts sangat sulit. /Media officer Persib Bandung/

DESKJABAR - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengakui laga perdana di Kompetisi Liga 1 sangat sulit dijalani pasukannya.

Siapapun penantang Persib di laga perdana kompetisi kasta tertinggi Indonesia, rasa gugup selalu menyapa anak asuhnya. Termasuk berhadapan dengan Bhayangkara FC.

Permainan terbaik, otomatis, sulit dihamparkan Persib. Skema dan taktikal bertanding yang ditetapkan pelatih macet.

"Laga pertama di setiap liga di dunia, selalu sulit dilalui oleh semua tim," kata Robert Alberts.

Baca Juga: Polisi Ungkap Identitas Lengkap Korban Kecelakaan Maut Truk Tangki Pertamina di Cibubur, Berikut Daftarnya

Fenomena itu bukan barang baru. Sudah mentradisi. Dan jadi pemandanngan umum, sekalipun tim yang tampil disesaki pemain hebat.

"Permainan jadi sulit karena semua pemain penasaran dan gugup melakoni laga perdana," bilang Robert Alberts pada wartawan, Rabu 20 Juli 2022.

Di situasi seperti itu, menurut Robert Alberts, terpenting anak asuhnya bisa merasa nyaman dan percaya diri pada kemampuan tekniknya.

Baca Juga: 2 Tempat Wisata Alam Pangandaran Paling Kece, Eksotis, Tujuan Favorit Wisatawan Mancanegara, Memacu Adrenalin

Jika itu bisa dilakukan Marc Klok dan kawan-kawan di laga perdana melawan Bhayangkara FC, Minggu 25 Juli 2022, langkah Persib bakal mulus.

Atmosfer panas Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, bisa diredam anak-anak Bandung. Meraih nilai sempurna bukan impian kosong.

"Yang paling penting kami merasa nyaman. Percaya diri menghadapi Bhayangkara di kandangnya," tukas Robert Alberts.

"Yang kami pikirkan bagaimana bisa meraih tiga poin di laga perdana," sambung pelatih berpaspor Belanda.

Baca Juga: David da Silva dan Nick Kuipers Sembuh dari Cedera, Robert Alberts Optimis Persib Sukses di Laga Perdana Liga

Robert Alberts pantas optimistis. Dan menyakini anak asuhnya bisa tampil sesuai ekspektasi di laga perdana kompetisi kasta tertinggi Indonesia.

Pasalnya, dua pilar utamanya David da Silva dan Nick Kuipers, yang dibebat cedera di turnamen pramusim Piala Presiden sudah dinyatakan sembuh.

Bahkan, lewat serangkaian tes kesehatan yang dilaluinya, David da Silva dan Nick Kuipers sudah berlatih bersama tim.

Besar kemungkinan David da Silva dan Nick Kuipers akan mengisi posnya di laga perdana Liga 1 melawan Bhayangkara FC.

Plus menjadi pembeda dan penentu sukses Maung Bandung di laga yang bakal menguras emosi para pemain.

"David dan Nick sudah melewati serangkaian tes kesehatan. Keduanya sudah dinyatakan sembuh," cerita Robert Alberts.

"Tentu ini jadi kabar baik buat tim yang akan bermain di stadion Wibawa Mukti yang sudah kami ketahui atmosfernya," Robert Alberts menegaskan.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah