Aditya Timnas Amputasi Indonesia: Semoga Kita Dibuatkan Game di Playstation 5 (PS5)

- 17 Maret 2022, 15:15 WIB
Timnas Amputasi Indonesia (INAF)
Timnas Amputasi Indonesia (INAF) /Aditya/

DESKJABAR - Lolosnya Timnas Amputasi Indonesia atau Indonesia Amputee Football (INAF) ke Piala Dunia Turki 2022 menjadi kabar yang membanggakan.

Timnas Amputasi Indonesia mengamankan satu tiket di Piala Dunia 2022 usai mempecundangi Malaysia dengan skor telak 3-0.

Aditya dan kolega mengumpukan poin 6 dari 3 pertandingan yang telah mereka jalani.

Timnas Amputasi Indonesia bersama dengan Timnas Amputasi Jepang menjadi salah satu wakil Asia yang siap tampil pada pagelaran Piala Dunia 2022 di Turki.

Baca Juga: Target Selanjutnya Timnas Amputasi Indonesia (INAF) usai LOLOS Ke Piala Dunia Turki 2022

Respon postif datang dari berbagai kalangan, Aditya selaku kapten dari Timnas Amputasi Indonesia mengaku terharu dan bangga dengan apa yang dicapai dirinya dan tim.

“Saya merasa sangat bahagia setelah membawa Garuda lolos ke Piala Dunia 2022,” kata Aditya kapten Timnas Amputasi Indonesia kepada DeskJabar.com Kamis 17 Maret 2022.

Aditya kapten Timnas Amputasi Indonesia mengatakan bahwa saat ini timnya sedang beristirahat usai kualifikasi Piala Dunia di Bangladesh yang melelahkan.

Aditya mengatakan bawa pada Piala Dunia 2022 nanti, tim yang akan mereka hadapi merupakan yang terbaik di dunia.

Baca Juga: Kalah 0-2 dari Jepang, TIMNAS Sepakbola Amputasi Indonesia TETAP Lolos Ke PIALA DUNIA

Mengenai target Aditya berharap bisa membawa Indonesia lolos ke fase grup Piala Dunia 2022 ini.

Selain itu ada harapan lain yang dia ingin capai di kemudian hari.

Dengan nada sedikit bercanda, mantan pemain Persib Bandung U-17 menyampaikan harapan bagi dia dan tim.

“Semoga nanti kita bisa jadi tontonan publik yang menarik,” kata Aditya kapten Timnas Amputasi Indonesia.

“Juga kita dibuatkan versi game PS5 (Playstation 5) nya,” kata Aditya kapten Timnas Amputasi Indonesia.

Sebisa mungkin dia dengan tim Timnas Amputasi Indonesia ingin memberikan yang terbaik untuk Indonesia.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Wawancara eksklusif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah