HUT ke-89, Digelar Persib Football Festival bagi Anak Panti Asuhan dan Disabilitas, Libatkan Mantan Pemain

- 14 Maret 2022, 14:14 WIB
Direksi dan Komisaris PT PBB (kiri ke kanan) Teddy Tjahjono, Zainuri Hasyim, Umuh Muchtar, Kuswara Taryono dan Yoyo S Adireja di HUT Persib.
Direksi dan Komisaris PT PBB (kiri ke kanan) Teddy Tjahjono, Zainuri Hasyim, Umuh Muchtar, Kuswara Taryono dan Yoyo S Adireja di HUT Persib. /media official Persib/

DESKJABAR - HUT ke-89 Persib Bandung tanggal 14 Maret diperingati sederhana. Maklum para pemain masih berjuang di Bali di kompetisi Liga 1. Namun Persib menggelar acara spesial "Persib Football Festival", di Lapangan Sepakbola Soccer Republic, Kota Bandung, Senin 14 Maret 2022.

Tema rangkaian acara tersebut adalah "Lapangan Untuk Berbagi". Acara diselenggarakan sebagai bentuk rasa syukur Persib, karena dapat terus berkiprah dan berprestasi di kancah sepakbola Indonesia selama 89 tahun terakhir.

Rangkaian acara Persib Football Festival ini melibatkan sekitar 75 peserta yang berasal dari panti asuhan, rumah singgah anak jalanan, anak dengan disabilitas (SLB) dan komunitas anak di pemukiman padat penduduk.

Di antara peserta festival terdapat anak-anak dari Rumah Pelangi, Panti Asuhan Al Fien, SLB Cicendo dan SLB Welas Asih Majalengka.

Rangkaian acara tersebut mengajak seluruh peserta untuk berlatih dan bermain sepakbola. Mereka akan mendapat bimbingan dari para pelatih Akademi Persib yang juga pernah membela Pangeran Biru, yakni Tantan, Gilang Angga Kusumah, Dadang Sudrajat.

Baca Juga: Ini Kata Pelatih Persib Robert Alberts dan Henhen Usai Menang dan Jelang Tamatnya Liga 1 Indonesia 2021-2022

Sejumlah teknik dasar dalam sepakbola seperti passing, dribbling, dan shooting akan dilakukan oleh para peserta sebelum bermain dalam game kecil 7 vs 7.

Para peserta terlihat menikmati seluruh kegiatan tersebut. Dimeriahkan dengan kehadiran sosok maskot Persib, Prabu yang selalu menghibur bobotoh.

Berdasarkan siaran pers dari manajemen PT PBB, Senin 14 Maret 2022, dalam rangka merayakan hari jadi yang ke-89, Persib ingin berbagi rasa syukur dengan mengajak anak-anak underprivileged dan disabilitas untuk berlatih dan bermain sepakbola bersama.

"Melalui Persib Football Festival, klub ingin menjadi bagian dari bidang olahraga yang dapat menginspirasi dan mendobrak batas-batas dan berbagi energi positif untuk dapat menginspirasi masyarakat serta komunitas-komunitas terpinggirkan lainnya," ujar Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Siaran Pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x