CATAT 5 Syarat dan 2 Lokasi Penukaran e-ticket Bagi Bobotoh yang Akan Saksikan Persib vs Dewa United di GBLA

14 Juli 2023, 07:27 WIB
Ilustrasi bobotoh melakikan scan tiket di pintuk masuk GBLA. Catat 5 syarat dan 2 lokasi penukaran e ticket bagi bobotoh yang menyaksikan langsung pertandingan Persib Bandung vs Dewa United di GBLA. /PERSIB.co.id

 

 

 

DESKJABAR - Catat inilah 5 syarat dan 2 tempat penukaran e ticket bagi bobotoh yang akan menyaksikan langsung pertandingan Persib Bandung vs Dewa United pada lanjutan kompetisi Liga 1 Indonesia 2023-2024.

Pertarungan Persib Bandung melawan Dewa United ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api  atau GBLA, hari ini Jumat 14 Juli 2023 mulai pukul 19.00 WIB.

Bagi bobotoh yang akan menyaksikan secara langsung laga duel maut di Stadion GBLA ini, maka terlebih dahulu harus menukarkan e ticket dengan gelang penanda.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2023-2024 Pekan Ketiga, Persib Bandung Hadapi Dewa United di Stadion GBLA

Baca Juga: Ahli Forensik KASUS SUBANG 2021 Simpan Bukti Baru Soal DNA ? Tapi Netizen Penasaran Hal Gaib

Bagi bobotoh yang sudah memiliki e ticket setelah melalui pembelian secara online melalui PERSIB App bisa melakukan penukaran pada Jumat, 14 Juli 2023, mulai pukul 07.00 WIB.

Adapun tempat yang akan dijadikan untuk penukarkan e ticket dengan gelang penanda sebagai tanda masuk ke Stadion GBLA akan dilakukan di dua tempat .

Dua tempat untuk penukarkan e ticket yaitu di Kodim 0618, Jalan Bangka No. 2, Kel. Merdeka, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung. Kemudian yang kedua di Yon Zipur 9, Jalan A.H Nasution, Ujungberung, Kota Bandung.

5 Syarat Penukaran e ticket

Bagi bobotoh yang akan melakukan penukaran e ticket dengan gelang penanda, mereka harus memperhatikan lima syarat yaitu sebagai berikut :

Baca Juga: JELANG 2 Tahun Kasus Subang, Inilah Saksi Utama yang Dipanggil Polisi, Ada Saksi Penting Jarang Terekpos Media

1. Membawa e ticket yang memperlihatkan barcode secara jelas. Penting untuk diingat bahwa barcode ini harus dijaga kerahasiannya karena memuat data diri pemilik e-ticket.

2. Pembeli e ticket harus membawa KTP asli (fisik) ke lokasi penukaran.

3. Penukaran e ticket tidak dapat diwakilkan kepada pihak manapun.

4. Segera pakai gelang penanda pada pergelangan tangan kiri setelah menukarkan e ticket.

5. Tiket yang sudah berupa gelang penanda dibuat dari bahan yang tak mudah sobek dan anti air sehingga aman digunakan di berbagai kegiatan menjelang pertandingan.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler