Jadwal Kejuaraan Beregu Campuran Asia Hari Ini, Indonesia Lawan Lebanon dan Suriah, Semua Pemain Ditampilkan

14 Februari 2023, 09:04 WIB
16 atlet bulutangkis Indonensia berangkat ke Dubai mengikuti ajang BAMTC 2023. Kejuaraan Beregu Campuran Asia hari ini di Dubai, Indonesia akan tampi melawan Lebanon dan Suriah, dan semua pemain akan ditampilkan. /PBSI

 

 

DESKJABAR - Jadwal Kejuaraan Beregu Campuran Asia hari ini Selasa 12 Februari 2023 di Dubai, Indonesia akan tampil dua kali melawan Lebanon dan Suriah, dan semua pemain akan ditampilkan.

Diajang Kejuaraan Beregu Campuran Asia ini, Indonesia bergabung di Grup C bersama Lebanon, Suriah, Bahrain dan Thailand

Di hari pertama fase penyisihan grup, Indonesia akan berhadapan dengan Lebanon pada pukul 09.00 waktu setempat atau pukul 12.00 WIB. Kemudian pada pertandingan kedua akan melawan Suriah pada pukul 17.00 waktu Dubai atau pukul 20.00 WIB.

Baca Juga: AKANKAH Tol Cisumdawu Rampung Akhir Februari 2023? Kondisi Terakhir Seksi 5A di Conggeang Masih Tanah

Dengan dua kali bermain dalam satu hari, maka strateginya seluruh anggota timnas bulu tangkis Indonesia akan dimainkan di hari pertama karena penting untuk melakukan rotasi agar semua pemain bisa bertanding.

"Untuk menghadapi dua pertandingan di hari pertama, kami akan menyusun dua tim. Satu tim untuk menghadapi Lebanon di pagi dan Suriah di petang hari,"  kata Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI Rionny Mainaky.

Dikatakan Rionny, dengan menurunkan dua tim, maka semua pemain bisa beradaptasi dengan arena pertandingan di Dubai Exhibition Centre.

Baca Juga: Tol Cisumdawu Beroperasi Penuh, Ini Jenis Bisnis Bertahan di Jalur Lama Sumedang dan Majalengka

"Selain itu juga untuk strategi. Biar semua pemain bisa main dan mendapatkan atmosfer pertandingan," kata Rionny menjelaskan.

Daftar Pemain Indonesia

Untuk tampil diajang Kejuaraan Beregu Campuran Asia ini, Indonesia mengirimkan 16 atlet terdiri dari masing masing dua wakil dari setiap sektornya.

Berikut susunan pemain Timnas Indonesia pada BATC 2023:

Tunggal putra 1. Anthony Sinisuka Ginting 2. Chico Aura Dwi Wardoyo.

Tunggal putri 1. Gregoria Mariska Tunjung 2. Putri Kusuma Wardani.

Baca Juga: 30 Link Twibbon Romantis Valentine’s Day Cocok Dibagikan di Media Sosial, Berikut Cara Menggunakannya

Ganda putra 1. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 2. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Ganda putri 1. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti 2. Ribka Fadia/Lanny Tria Mayasari.

Ganda campuran 1. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari 2. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Lawan Lebanon dan Suriah

Pada laga perdana ini, menghadapi Lebanon dan Suriah diatas kertas berdasarkan kekuatan dari semua sektor pemain Indonesia unggul jauh, namun demikian seluruh pemaian diwanti-wanti untuk tidak meremehkan lawan.

Baca Juga: Tol Getaci Segera Dibangun, Inilah 10 Gerbang Tol dan 10 Simpang Susun (SS) Lengkap dengan Daerah Tujuan

Sementara itu Kapten Tim Fajar Alfian mengatakan pertandingan melawan Lebanon dan Suriah pada pertandingan hari pertama bisa menjadi media pemanasan sebelum menghadapi laga yang lebih sulit melawan Thailand.

"Tanpa meremehkan, mumpung bertemu lawan yang di atas kertas bisa diatasi, semua pemain memang sebaiknya dimainkan dulu. Ini agar pemain dapat atmosfer dan adaptasi dengan lapangan. Saya sendiri kalau ditunjuk, tentu harus siap," ujar Fajar seperti dikutip dari Antara.

Jadwal Pertandingan Indonesia

Berikut jadwal pertandingan tim Indonesia pada babak penyisihan Grup C Kejuaraan Beregu Campuran Asia (BAMTC) 2023 di Dubai: 

- Selasa, 14 Februari, Indonesia vs Lebanon pukul 12.00 WIB , dan Indonesia vs Suriah  pukul 20.00 WIB.

- Rabu, 15 Februari 2023 , Indonesia vs Bahrain pukul  12.00 WIB

- Kamis, 16 Februari 2023, Indonesia vs Thailand pukul 16.00 WIB.***

 

 

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara

Tags

Terkini

Terpopuler