Gegara Curhat, Kisah Cinta Cristiano Ronaldo dan Manchester United Terancam Tamat, 3 Klub Ini Bisa Jadi Destin

16 November 2022, 17:45 WIB
Cristiano Ronaldo menjadi perbincangan menjelang Piala Dunia Qatar 2022 usai curhatnya terkait Manchester United . /Instagram @fabriziorom/

 

DESKJABAR - Heboh curhat mega bintang Cristiano Ronaldo terkait kondisinya di Manchester United.

Dalam sebuah wawancara bersama jurnalis senior Piers Morgan, Cristiano Ronaldo bercerita ikhwal kondisinya saat ini bersama Manchester United.

Dikutip dari akun Instagram jurnalis Fabrizio Romano @fabriziorom, Cristiano Ronaldo mengeluarkan semua unek-unek dirinya selama berseragam Manchester United.

Salah satu yang cukup kontroversial adalah ketika dia mengungkapkan ada beberapa orang yang coba menyingkirkan dari Old Trafford.

Baca Juga: 2 Pilihan Tempat Nongkrong dan Kulineran Yang Hits, di Madiun Instagramable, View Cozy, Banyak Area Hijau

"Saya merasa bahwa beberapa orang tidak menginginkan saya di Manchester United, padahal saya mengikuti perkataan hati saya dengan tidak pindah ke Manchester City karena Sir Alex Ferguson," ujar Cristiano Ronaldo.

Selain itu yang membuat heboh adalah perihal hubungannya dengan sang juru taktik Manchester United, Erik Ten Hag.

" Saya tidak menghormati Erik Ten Hag karena dia tidak menghormati saya," kata Cristiano Ronaldo.

Hal itu jelas sangat mengancam karir sang mega bintang bersama MU alias Manchester United.

Baca Juga: Pangdam III/Siliwangi Ingatkan Generasi Muda Persatuan dan Kesatuan, Bangun Konsep Permersatu Bangsa

Berikut ini ada 3 klub opsi destinasi Cristiano Ronaldo selanjutnya jika nanti meninggalkan MU pada Januari 2023.

AS Roma
Seperti diketahui AS Roma sejak musim lalu sangat menginginkan jasa dari pemain asal Portugal tersebut.
Cristiano Ronaldo dianggap cocok dan masuk rencana Jose Mourinho bersama AS Roma.

Chelsea
Seperti diketahui sejak masa Tuchel, petinggi Chelsea sangat menginginkan jasa dari Cristiano Ronaldo.

Namun, Ronaldo acap kali ditolak oleh Thomas Tuchel karena tak sesuai rencananya.

Baca Juga: BREAKING NEWS, Doni Salmanan Dituntut 13 Tahun, Jaksa Minta Hakim Kabulkan Ganti Rugi Korban

Namun kini, Tuchel telah pergi dari Chelsea dan menjadi kesempatan Cristiano Ronaldo untuk bergabung ke Stanford Bridge.

Sporting Lisbon
Sporting Lisbon adalah klub masa kecil dari Cristiano Ronaldo.
Sporting Lisbon bisa jadi klub selanjutnya untuk sang mega bintang tersebut.***

One attachment
• Scanned by Gmail

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @fabriziorom

Tags

Terkini

Terpopuler