Xavi Simons Bintang Sepakbola di Musim Panas Nanti, Jadi Incaran Club Papan Atas Dunia

28 Oktober 2022, 16:07 WIB
Kolase penampilan Xavi Simos di lapangan mampu memikat club club sepakbola papan atas. Twitter @xavisimons /

DESKJABAR - Xavi Simons pemain sepakbola berusia 19 tahun telah dipersiapkan memperkuat skuad Louis van Gaal di Belanda dalam Piala Dunia bulan depan.

Xavi Simons seumuran dengan Jude Bellingham, Jamal Musala dan Pedri.

Xavi Simon pemain berusia 19 tahun itu telah lama disebut-sebut sebagai salah satu bintang sepakbola selanjutnya.

Sosok Xavi Simons menghadapi beban ekspektasi setelah meledak ke panggung di Barcelona. Dirinya mengasah keterampilan di akademi klub La Masia sejak usia tujuh tahun.

Baca Juga: Suku-suku ahli ilmu santet dan sihir yang paling berbahaya di dunia, salah satunya ada di Indonesia

Penampilan Xavi Simon saat itu luar biasa sehingga dijuluki 'Golden Curls', dan itu dibidk lebih awal oleh rival LaLiga Barca yaitu Villarreal.

“Saya bergabung di sistem Villarreal,” kata Xavi Simons kepada Mail dalam bahasa Inggris seperti dikutip dari TalkSport dengan judul asli RISE Xavi Simons was a Chelsea target by 12 years old, had 2m Instagram followers at 16 but his ‘lack of progression’ upset Lionel Messi and now PSV’s wonderkid can be World Cup breakout star.

Dari artikel itu disebutkan, mereka sangat senang dengan kemajuan Xavi dan menginginkannya masuk di sistem akademi tetapi masih usia enam tahun.

Di usia 9 tahun sudah bermain karena Barcelona menginginkan untuk uji coba.

Simons Jr. mampu mengungguli di Barcelona, ​dan itu diangap ​​​sebagai prospek bakat akademi terbesar sejak Lionel Messi.

Baca Juga: Potret Muda Gobang Preman Pensiun Bikin Gagal Fokus, Netizen: Vibes Kaya Opa Korea

Chelsea termasuk di antara klub-klub untuk mencoba merebut Xavi Simons ketika masih berusia 12 tahun, tetapi ayahnya ingin dia tetap tinggal di Spanyol.

Xavi Simons menandatangani kontrak profesional pertamanya di Paris Saint-Germain pada 2019 tanpa membuat haluan seniornya di Catalonia, yaitu Messi.

“Semua orang hanya bermimpi bisa bermain dengan Messi, tetapi terkadang ada cara lain," kata Xavi.

Di akui, dirinya memutuskan untuk mencoba petualangan lain, yang dipikirnya sesuatu hal yang bagus untuk perkembangannya.

Meski yang diketahui petualangan dirinya belum separuhnya namun Messi mengikuti jejaknya ke PSG di Parc des Princes setelah dua tahun kemudian.

Baca Juga: POLISI Ungkap Kasus Penusukan Korban T (20) Di Bogor, Motif Pelaku Sakit Hati Ditagih Hutang Ibu Korban

Sayangnya reuni mereka berdua itu di club sepakbola yang sama tidak sesuai dengan yang diharapkan.

Lantaran diketahui Messi dilaporkan mempengaruhi Bos Barca, agar Xavi Simons tidak dikontrak kembali pada musim panas ini.

Akhirny Xavi Simons hengkang dan menandatangani kontrak dengan PSV. Sejak itu karirnya berkembang.

Manajernya Ruud Van Nistelrooy mengungkapkan, mentalitas, pola pikirnya belum pernah terjadi sebelumnya.

“Ini anak laki-laki yang baru berusia sembilan belas tahun, tetapi Xavi sudah jauh lebih maju dari usianya," kata Ruud Van Nistelrooy.

Tidak dipungkirinya Xavi benar-benar seorang profesional murni, seorang anak laki-laki yang bekerja menuju tujuan dan ingin mendapatkan yang terbaik dari kualitasnya.

”Penampilan Simons telah membuatnya diperkirakan akan dimasukkan dalam skuad Louis van Gaal di Belanda untuk Piala Dunia bulan depan," tuturnya.***

Editor: Zair Mahesa

Tags

Terkini

Terpopuler