Jadwal Lengkap Perempat Final Sampai FINAL Piala Presiden 2022, Target, Calon Kuat Lawan Persib Bandung

25 Juni 2022, 15:43 WIB
Ilustrasi piala Presiden 2022, calon kuat Persib Bandung, jadwal perempat final sampai final. /officialpialapresiden/

DESKJABAR - Inilah jadwal lengkap laga perempat final sampai Final Piala Presiden 2022, berikut target dan calon lawan kuat Persib Bandung di babak perempat final.

Target Persib Bandung

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menyatakan, turnamen Piala Presiden 2022 tetap menjadi ajang untuk memberikan hiburan kepada bobotoh Persib Bandung.

Ia juga ingin memberikan kesempatan bermain terhadap para pemain muda, terutama yang baru bergabung dengan Persib Bandung.

Menurutnya, dua target Persib Bandung itu bisa berjalan seiringan.

"Kami tetap melakukan rotasi pemain. Hari ini, Selasa, 21 Juni 2022 kami kembali memasukkan dua pemain baru dari U-19. Jadi, kami benar-benar melakukan rotasi pemain, tapi kami pun ingin terus bermain di Bandung," katanya, Robert Alberts dikutip dari laman resmi Persib.

Baca Juga: Pecahkan Rekor MURI, Kapolri Lepas Peserta Gowes 508 Km

"Di saat yang sama, para pemain muda kami bisa menyatu ke dalam tim," tambahnya.

Selain menjalani tiga laga di fase grup, Persib selalu melakukan rotasi pemain tidak hanya dari susunan 11 pemain pertama, tapi juga pergantian pemain di tengah laga.

Ini bertujuan untuk memberi sejumlah pemain muda di dalam tim mendapat kesempatan bermain.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Nongkrong Hits, Instagramable di Tangerang Cocok Buat Mengisi Waktu Gabut Para Milenial

Calon lawan kuat Persib Bandung

Pada laga grup A, PSIS Semarang vs PSS Sleman dimana dimenangkan oleh PSIS Semarang dengan skor 5 - 2, maka PSIS Semarang telah menegaskan status sebagai juara Grup A turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

PSIS Semarang menjadi juara Grup A dan ditunggu runner up grup C Bhayangkara FC pada perempat final Piala Presiden 2022.

Persib Bandung belum juga mendapat calon lawan yang akan dihadapi di babak perempat final Piala Presiden 2022.

Calon lawan kuat Persib Bandung harus menunggu siapa yang menempati posisi runner-up grup A.

Baca Juga: 5 Objek Wisata Bandung Kekinian, Yang Paling Banyak dikunjungi Wisatawan Setiap Weekend, Cocok Untuk Healing

Berdasarkan jadwal perempat final Piala Presiden 2022, Persib Bandung juara grup C akan menghadapi runner-up grup A.

Kecuali PSIS, empat tim lain penghuni Grup A berpeluang lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022.

Posisi runner-up Grup A Piala Presiden 2022 masih terbuka untuk empat pesaing PSIS Semarang, yakni PSS Sleman, Persita Tangerang, Dewa United, dan Persis Solo.

Pada saat ini, PSS Sleman menjadi tim yang paling berpeluang untuk merebut posisi runner-up Grup A dan akan menjadi calon kuat Persib Bandung di perempat final Piala Presiden 2022.

Pasalnya, PSS Sleman tengah menempati peringkat kedua klasemen Grup A dengan koleksi empat poin dari tiga laga.

Baca Juga: Tak Hanya Annabelle, Berikut 7 Daftar Boneka Terseram di Dunia, Salah Satunya ada Boneka Kutukan

Akan tetapi, PSS Sleman belum aman, masih bisa tergusur ketika melakoni laga terakhir Grup A yang dijadwalkan berlangsung pada Senin 27 Juni 2022.

Pada laga terakhir, PSS Sleman akan melawan Dewa United yang kini berada di peringkat keempat dengan koleksi dua poin.

PSS Sleman wajib memenangi laga tersebut untuk lolos ke perempat final Piala Presiden 2022, tanpa bergantung pada hasil laga lain.

Adapun Persis Solo yang akan menjadi penantang terakhir Persita Tangerang kini tertahan di dasar klasemen dengan torehan dua poin dari tiga pertandingan.

Jadwal laga Persib Bandung pada Perempat final Piala Presiden 2022 akan dilangsungkan pada 2-3 Juli 2022.

Pertandingan perempat final Piala Presiden 2022 Persib Bandung, kemungkinan akan dilaksanakan di stadion Jalak Harupat, kabupaten Bandung.

Hal ini mengacu kepada aturan yang telah ditentukan oleh penyelenggara bahwa kesebelasan yang keluar sebagai juara grup.

Baca Juga: Lakukan 6 Perkara Ini: Amal Terkabul, Ibadah Qurban Hari Raya Idul Adha Makbul

Jadwal Piala Presiden 2022

Perempat final Piala Presiden 2022

Sabtu 2 Juli 2022

15.30 WIB: PSIS Semarang vs Bhayangkara FC

Minggu 3 Juli 2022

15.30 WIB: Persib Bandung vs Runner-up Grup A

Semifinal Piala Presiden 2022

Kamis 7 Juli 2022 (Leg 1)

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 1 vs Pemenang Perempat Final 2

Senin 11 Juli 2022 (Leg 2)

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 2 vs Pemenang Perempat Final 1

20.30 WIB: Pemenang Perempat Final 4 vs Pemenang Perempat Final 3

Final Piala Presiden 2022

Kamis 14 Juli 2022 (Leg 1)

20.30 WIB: Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2

Minggu 17 Juli 2022 (Leg 2)

20.00 WIB: Pemenang Semifinal 2 vs Pemenang Semifinal 1.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Tags

Terkini

Terpopuler