PRO KONTRA Study Tour Satuan Pendidikan di Tengah Masyarakat, Begini Kata Anggota Komisi D DPRD Depok

- 15 Mei 2024, 17:15 WIB
Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Depok, Babai Suhaimi
Anggota Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Depok, Babai Suhaimi /Instagram @babaisuhaimi.9/

"Harus tuh di Inventarisir, untuk mengetahui obyek tujuan, lokasi dan rute perjalanan study tour," tandasnya.   

Larangan Study Tour ke Luar Kota

Sementara itu, sebelumnya Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin merespon cepat peristiwa kecelakaan tersebut, dengan mengeluarkan Edaran secara resmi larangan kegiatan study tour ke luar kota.

Larangan tersebut tertuang dalam Edaran Nomor: 64/PK.01/KESRA, Tentang Study Tour Pada Satuan Pendidikan.

Isi surat edaran tersebut yang ditujukan kepada Bupati/Walikota di Provinsi Jawa Barat dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat sebagai berikut;

Baca Juga: Yogya Grand Dramaga Bogor Gelar Lomba Memasak, Biaya Pendaftaran 43 Ribuan, Tim Terdiri dari 3 Orang

Kegiatan study tour satuan pendidikan diimbau untuk dilaksanakan di dalam kota, dikecualikan bagi sekolah yang sudah merencanakan dan melakukan kontrak kerjasama study tour yang dilaksanakan di luar provinsi Jawa Barat dan tidak dapat dibatalkan.

Kegiatan study tour memperhatikan asas kemanfaatan serta keamanan bagi seluruh peserta didik, guru dan tenaga pendidikan dengan memperhatikan kesiapan awak kendaraan, kemananan jalur yang akan dilewati, serta berkoordinasi dan mendapatkan rekomendasi dari Dinas Perhubungan Kabupaten/Kota terkait kelayakan teknis kendaraan.

Pihak satuan pendidikan dan yayasan yang akan menyelenggarakan study tour, agar melakukan koordinasi dengan memberikan surat pemberitahuan kepada dinas pendidikan sesuai kewenangannya.

Itulah informasi pro kontra terkait kegiatan study tour yang dilaksanakan oleh satuan pendidikan di Provinsi Jawa Barat.*** 

Halaman:

Editor: Agus Sopyan

Sumber: Instagram @depok24jam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah