Inilah 8 Link Program Mudik Gratis 2024 untuk Pulang Kampung, Bisa Pilih Kapal Laut, Kereta Api, atau Bus

- 18 Maret 2024, 15:15 WIB
Foto ilustrasi sejumlah calon penumpang menanti di selasar kedatangan kereta api pasca banjir di Stasiun Semarang Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 16 Maret 2024. Anda bisa memilih moda angkutan kereta api dalam program Mudik Gratis 2024 dari sejumlah instansi.
Foto ilustrasi sejumlah calon penumpang menanti di selasar kedatangan kereta api pasca banjir di Stasiun Semarang Tawang, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 16 Maret 2024. Anda bisa memilih moda angkutan kereta api dalam program Mudik Gratis 2024 dari sejumlah instansi. /ANTARA FOTO/Makna Zaezar/

DESKJABAR - Bagi Anda dan keluarga yang ingin merasakan program Mudik Gratis 2024 untuk pulang kampung dalam rangka Idul Fitri 1445 H/2024, bisa coba mendaftar ke sejumlah link yang beredar luas di berbagai media sosial.

Berbagai instansi di tanah air, mulai dari kementerian hingga pemerintah provinsi, menggelar program Mudik Gratis 2024 tersebut untuk masyarakat yang ingin merayakan Lebaran 2024 di kampung halaman.

Beberapa instansi seperti Kemenhub RI bahkan menyediakan pilihan moda angkutan kapal laut, kereta api, atau bus dan truk.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2024, Pergerakan Masyarakat Diprediksi Lebih dari 193 Juta Orang, Terbanyak Pilih Kereta Api

Program Mudik Gratis 2024 tersebut merupakan upaya untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi, terutama sepeda motor untuk mudik, mengurangi kepadatan lalu lintas, meminimalisasi kecelakaan lalu lintas, dan meringankan biaya bagi keluarga dengan ekonomi kurang.

Berdasarkan hasil survei Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan bekerjasama dengan Badan Pusat Statistik, Kementerian Komunikasi dan Informatika, dan para pakar pada 12 Maret 2024, diprediksi angka pergerakan masyarakat saat mudik Lebaran 2024 mencapai sekitar 193,6 juta.

Dari jumlah itu, minat terbanyak adalah memilih kereta api sebesar 20,3 persen (39,32 juta), bus 19,4 persen (37,51 juta), dan mobil pribadi 18,3 persen (35,42 juta). Selain itu, sebanyak 21,12 juta orang memilih sepeda motor untuk mudik Lebaran 2024.

8 Link program Mudik Gratis 2024

Tercatat 8 instansi menggelar program Mudik Gratis 2024 yang terbuka untuk masyarakat umum. Pendaftarannya bisa dilakukan melalui link khusus atau secara online.

Baca Juga: Menu Takjil Ramadhan 2024, 2 Resep Sop Buah Segar Pemupus Dahaga, Bikin Tubuh Bugar Buka Puasa Makin Ceria

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x