Real Count Resmi KPU Jumat 16 Februari 2024 Pukul 05:00 WIB: Prabowo Gibran Masih Unggul Telak

- 16 Februari 2024, 06:07 WIB
Paslon nomor urut 2 Prabowo Gibran bersasarkan perhitungan suara real count resmi KPU Jumat 16 Februari 2024 pukul 05:00 WIB, untuk sementara unggul telak atas Paslon nomor urut 1 dan Paslon nomor urut 3.
Paslon nomor urut 2 Prabowo Gibran bersasarkan perhitungan suara real count resmi KPU Jumat 16 Februari 2024 pukul 05:00 WIB, untuk sementara unggul telak atas Paslon nomor urut 1 dan Paslon nomor urut 3. /ANTARA/Fath Putra Mulya/pri./

DESKJABAR - Komisi Pemilihan umum (KPU) terus memperbarui hasil penghitungan resmi (real count) pemilu 2024. Berdasarkan data terkini dikutip dari laman pemilu2024.kpu.go.id, Jumat 16 Februari 2024 pukul 05:00 WIB, pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka untuk sementara unggul telak.

Paslon Prabowo Gibran meraih 29,15 juta suara atau 56,88%, disusul Paslon nomor urut 1 Anies Baswedan Muhaimin Iskandar meraup 12,94 juta suara atau 25,27%.

Sedangkan Paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo Mahfud MD berada di posisi ketiga meraih 9,14 juta suara atau 17,85%. KPU masih akan merekapitulasi perhitungan suara hingga 20 Maret 2024 mendatang.

Sementara itu, sejumlah lembaga survei berdasarkan metode hitung cepat atau quick count yang dianutnya merilis hasil yang tidak jauh berbeda dengan menempatkan Prabowo-Gibran jauh di atas dua paslon lain.

Baca Juga: Keluarga Petugas Pemilu 2024 yang Meninggal Dunia Saat Bertugas Harus Diberi Santunan

Baca Juga: Komeng Beberkan Alasan Pasang Foto Nyeleneh di Surat Suara Pemilu 2024

Sebagaimana diketahui bersama, Pemilu 2024 meliputi pemilihan presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, anggota DPD RI, anggota DPRD provinsi, serta anggota DPRD kabupaten/kota dengan daftar pemilih tetap (DPT) tingkat nasional sebanyak 204.807.222 pemilih.

Pemilu 2024 diikuti 18 partai politik nasional yakni (sesuai dengan nomor urut) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Gerindra, PDI Perjuangan, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Buruh, dan Partai Gelora Indonesia.

Berikutnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Partai Hanura, Partai Garuda, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Demokrat, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Perindo, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Ummat.

Baca Juga: Bongkar Dugaan Kecurangan Pemilu 2024, Timnas AMIN Kerahkan Relawan dan Saksi Kumpulkan Bukti

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: KPU


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x