KPU Tetapkan Data Pemilih Tetap (DPT) Tingkat Nasional Pemilu Tahun 2024, Jawa Barat Tertinggi

- 3 Juli 2023, 13:15 WIB
Ketua KPU Hasyim Asy'ari saat memimpin rapat pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di gedung KPU Jakarta, Minggu, 2 Juli 2023/Instagram@kpu.ri//
Ketua KPU Hasyim Asy'ari saat memimpin rapat pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di gedung KPU Jakarta, Minggu, 2 Juli 2023/[email protected]// /



DESKJABAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU), gelar rapat pleno terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Tingkat Nasional Pemilu Tahun 2024, di gedung KPU Jakarta , Minggu, 2 Juli 2023.

Rapat pleno penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dipimpin langsung oleh Ketua KPU Hasyim Asy’ari, Anggota KPU Betty Epsilon Idroos, Mochmammad Afiffudin, August Mellaz, Idham Holik, Yulianto Sudrajat dan Sekretaris Jenderal KPU Bernard Dermawan Sutrisno.

Turut hadir dalam rapat pleno tersebut, Pejabat eselon I dan II di lingkungan Setjen KPU, Anggota Bawaslu Puadi, Totok Hariyono, Loly Suhenty, Dirjen Dukcapil Kemendagri, Teguh Setyabudi, Staf ahli Kemenlu bidang Hubungan antarlembaga Kemlu, Habib Muhsin Syihab.

Baca Juga: Kuota Haji Indonesia Tahun 2024 Sebanyak 221.000 Jemaah, Ini Keterangan Menteri Agama

Selain itu, hadir pula Kepala Pusat Kebijakan Kemenkumham, Syarifuddin, staf ahli Tk III bidang komsos Mabes TNI Mayjen Prince Meyer Putong, Direktur Politik Baintelkam Polri Brigjen Pol Yuda Gustawan, Perwakilan partai politik peserta pemilu 2024 dan LSM pemerhati Pemilu.  

Dalam rapat pleno tersebut, dilakukan pembacaan hasil rekapitulasi DPT untuk tingkat provinsi yang dibaca secara bergantian oleh masing-masing ketua divisi data dan teknologi informasi KPU/KIP di 38 provinsi.

Selanjutnya dibacakan pula data rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) tingkat nasional (Pemilih dalam negeri ditambah pemilih luar negeri) yang dibacakan oleh Betty Epsilon Idroos.

Data DPT secara Nasional

Baca Juga: Kemnaker Integrasikan UMKM dengan Industri yang Saat Ini Sedang Berlangsung di Batang

Pada rapat pleno KPU menetapkan data DPT secara nasional dari sabang sampai merauke berjumlah 204.807.222 pemilih, sebagaimana dikutip DeskJabar.com dari [email protected] dan @infojawabarat.

Diketahui dari DPT tersebut di atas, sebanyak 102.218.503 pemilih laki –laki dan 102.588.719 pemilih perempuan yang tersebar di 38 provinsi, 514 Kabupaten/kota. 7 277 Kecamatan, 83.731 desa/kelurahan dan 823.220 TPS/TPSLN, KSK, Pos.

Jawa Barat Provinsi terbanyak DPT

Dari data yang telah ditetapkan KPU pusat sebanyak 204.807.222 pemilih, provinsi Jawa Barat merupakan provinsi terbanyak DPT hasil rekapitulasi KPU terdapat 35.714.901 pemilih. Kemudian di urutan kedua ditempati provinsi Jawa Timur dengan jumlah DPT sebanyak 31.402.838 pemilih.

Sementara di posisi ketiga ditempati provinsi Jawa Tengah dengan jumlah DPT sebanyak 28.289.413 pemilih, disusul di urutan ke empat provinsi Sumatera Utara dengan jumlah DPT sebanyak 10.853.940 pemilih.

Baca Juga: Update Harga Emas Antam di Pegadaian Hari Ini Senin 3 Juli 2023, Rp1.076.000 per Gram

Selanjutnya di urutan kelima ditempati provinsi Banten dengan jumlah DPT sebanyak 8.842.646 pemilih, kemudian di posisi  keenam ditempati provinsi DKI Jakarta dengan jumlah DPT sebanyak 8.252.896 pemilih.

Sementara diketahui pula jumlah DPT terendah yakni provinsi Papua Selatan dengan jumlah pemilih sebanyak 367.269 orang.

“Jumlah DPT itu didapat dari hasil rekapitulasi pemilih di 38 provinsi dan para pemilih di 128 negara,” ujar komisioner KPU Betty Epsilon Idroos.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x