Sopir Ojol Ceritakan Kronologi Asli Kecelakaan Cibubur, Mobil Truk Pertamina Hancur dan Belasan Pemotor Tewas

- 19 Juli 2022, 06:49 WIB
Kondisi terkini kecelakaan maut yang dialami mobil truk milik Pertamina yang menewaskan 11 pemotor di Cibubur, Jakarta Timur, Senin 18 Juli 2022.
Kondisi terkini kecelakaan maut yang dialami mobil truk milik Pertamina yang menewaskan 11 pemotor di Cibubur, Jakarta Timur, Senin 18 Juli 2022. /Instagram @tmcpoldametrojaya/

 

DESKJABAR - Seorang supir Ojek Online (Ojol) ceritakan kronologi asli kecelakaan maut yang dialami mobil truk milik Pertamina yang menewaskan 11 pemotor di Cibubur, Jakarta Timur, Senin 18 Juli 2022.

Dalam sebuah tayangan video yang viral di media sosial, terlihat bagaimana kecelakaan maut itu terjadi. Truk Pertamina terlihat hancur dan beberapa korban kecelakaan tergeletak di jalan.

Yang lebih mengerikan beberapa tergeletak di kolong truk Pertamina. Seorang Supir Ojol, Ahmad Yuniansyah menceritakan di bawah jembatan truk Pertamina tiba-tiba meluncur dengan kecepatan kencang. Padahal kondisi jalanan sedang ramai lancar.

Baca Juga: Salah dan Dosa Fitrah Manusia, Tak Usah Lebay, Panjatkan Doa Iftitah INI

Tak ayal hal itu membuat kecelakaan tidak dapat dihindari pengendara di sekitar tempat kejadian perkara (TKP).

Polda Metro Jaya menyebut 11 orang tewas dalam kecelakaan truk Pertamina tersebut. Insiden itu terjadi di ruas jalan Alternatif Cibubur atau Transyogi arah Cileungsi sekitar pukul 16.00 WIB.

“Data dari lapangan yang kami peroleh ada 11 orang yang meninggal dunia” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman di lokasi kejadian.

Baca Juga: PNS dapat Rezeki Tambahan Lagi, Jokowi Beri Tunjangan Baru, INI PNS PENERIMA dan BESARANNYA

Para korban kemudian dirujuk ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Instagram @tmcpoldametro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x