Hari ini Presiden Jokowi Ulang Tahun ke-61, Ucapan dan Doa Terus Mengalir dari Pejabat Sampai Lapisan Masyarak

- 21 Juni 2022, 15:44 WIB
Ilustrasi, Hari ini Presiden Jokowi Peringati Ulang tahun ke-61.
Ilustrasi, Hari ini Presiden Jokowi Peringati Ulang tahun ke-61. /Instagram Jokowi/

DESK JABAR – Hari ini Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau sapaan akrabnya Presiden Jokowi merayakan ulang tahun yang ke-61.

Diketahui dari akun media sosial intstagramnya hari ini Presiden Jokowi merayakan ulang tahun kelahirannya yang ke-61.

Hari ini Presiden Jokowi genap berusia 61 tahun, banyak ucapan dan doa serta harapan yang disampaikan kepadanya.

Baca Juga: DUH GAWAT EUY! Persib Bandung Tak Diperkuat 4 Pemain Kunci Saat Melawan Bhayangkara FC Nanti Malam

Ucapan dan doa terus mengalir dari para pejabat, dan seluruh lapisan masyarakat, terbukti akun instagramnya di sukai 186.259 orang dan 10.452 komentar.

Diantaranya yang memberikan ucapan selamat kepada Presiden Jokowi adalah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Dalam akun instagramnya Ridwan Kamil menyatakan atas nama pribadi, keluarga dan seluruh masyarakat Jawa Barat mengucapkan selamat ulang tahun ke-61 untuk pak Jokowi semoga panjang umur, sehat selalu dan teruslah menjadi teladan bagi kita semua, ucapnya.

Baca Juga: SOAL SKETSA Pelaku Kasus Subang, Tanyakan Kepada Orang Dekat Korban, Pelaku Memilih Lari Lewat Rute Ini

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam akun instagramnya menyampaikan Selamat ulang tahun kepada Presiden Republik Indonesia, Bapak Ir. H. Joko Widodo.

Semoga Bapak Jokowi selalu diberkahi kesehatan dan kemudahan dalam menjalankan amanah, dan insya Allah selalu dalam lindungan Allah SWT, Ucapnya.

Dalam akun Instagram dan twitternya Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih atas doa dan ucapan yang telah disampaikan kepadanya.

Baca Juga: Kisah Bos PS Store Putra Siregar, Pemegang Rekor Qurban Terbanyak Se-Indonesia Versi MURI

Dikutif Deskjabar.com dari Instagram jokowi, berikut adalah pernyataannya yang disampaikan Presiden Jokowi di akun Instagram sebagai berikut:

Saya menerima tak terbilang banyaknya ucapan selamat semenjak dini hari tadi, terima kasih yang tak terhingga untuk anda semua, ucapnya.

Syukur ke hadirat Allah SWT untuk karunia kesehatan dan keselamatan atas diri saya, keluarga dan seluruh rakyat Indonesia, ujarnya.

Segenap ucapan selamat yang disampaikan, harapan yang disampaikan, dan doa-doa yang didasarkan itu akan menjadi kekuatan dan semangat untuk bersama-sama melangkah memajukan negeri yang kita cintai ini, pungkasnya.***

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah