GEMPA TERKINI HARI INI di Melonguane Talaud Kekuatan 5,2 M, BMKG Minta Warga Waspada

- 8 Mei 2022, 10:00 WIB
Gempa terkini hari ini di Melonguane Talaud Sulawesi Utara Minggu 8 Mei 2022
Gempa terkini hari ini di Melonguane Talaud Sulawesi Utara Minggu 8 Mei 2022 /bmkg

DESKJABAR- Gempa terkini hari ini Minggu 8 Mei 2022 di Melonguane Kabupaten Talaud Provinsi Sulawesi Utara.

Gempa terkini hari ini di Melonguane Talaud terjadi sekitar pukul 09:29:04 WIB dengan kekuatan Gempa berkisar 5.2 Magnitudo.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan pusat gempa terkini di Melonguane Talaud berada di laut 55 km Tenggara Melonguane.

Baca Juga: INFO GEMPA Terkini Hari Ini 6 Mei 2022, Gempa M 3.5 Guncang Kulonprogo, Yogyakarta

BMKG menyebutkan kedalaman gempa berada di 10 km dan berada di lintang 127.01 LU, 3,63 BT.

Melonguane adalah sebuah kecamatan yang juga menjadi pusat pemerintahan atau ibukota dari kabupaten Kepulauan Talaud, provinsi Sulawesi Utara, Indonesia.

BMKG mencatat hingga saat ini belum dikabarkan dan dirasakan masyarakat tentang adanya gempa susulan. 

Namun meski begitu BMKG meminta kepada masyarakat agar tetap waspada.

BMKG pun merekomendasikan kepada masyarakat dihimbau agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x