Gunung Semeru Meletus, Komisi V DPR minta BNPB-BPBD Kerja Cepat Tangani Dampak Erupsi Semeru

- 5 Desember 2021, 07:31 WIB
Warga terjebak akibat Jembatan Gladak Perak yang ambrol diterjang banjir lahar dari Gunung Semeru di Dusun Sumber Puring, Sabtu 4 dESEMBER 2021.
Warga terjebak akibat Jembatan Gladak Perak yang ambrol diterjang banjir lahar dari Gunung Semeru di Dusun Sumber Puring, Sabtu 4 dESEMBER 2021. /ANTARA/HO-Sosial Media Warga/


DESKJABAR- Gunung Semeru yang terletak di Lumajang dan Malang meletus pada Sabtu 4 Desember 2021.  

Dikutip Desk Jabar dari ANTARA, Anggota Komisi V DPR RI Novita Wijayanti meminta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bekerja sama dan cepat dalam menangani erupsi Gunung Semeru.

"Saya turut prihatin dengan musibah erupsi Gunung Semeru yang terjadi. Saya minta BNPB dan BPBD segera koordinasi dan bekerja sama memberikan bantuan tanggap darurat," kata dia melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu 5 Desember 2021.

Baca Juga: POLISI Diserang Netizen Soal Kasus Novia Widyasari, Mahasiswa Cantik Bunuh Diri Disamping Makam Ayahnya

Sebagaimana diketahui, Gunung Semeru mengalami erupsi. Erupsi yang diawali getaran banjir lahar atau guguran awan panas menyebabkan sekitar titik lokasi gelap akibat kabut abu vulkanik.

"Bantuan tanggap darurat ini harus segera diberikan kepada daerah yang terdampak terutama Lumajang dan sekitarnya," kata Novita.

Ia mengaku mendapat informasi kondisi di Lumajang saat ini gelap gulita karena abu vulkanik. Masyarakat yang dievakuasi butuh tempat tidur yang layak, selimut dan makanan.

"Saya juga diberitahu di beberapa desa terdapat masyarakat yang terjebak dan masih berlindung di mesjid. Ini perlu segera dievakuasi," ujarnya.

Lebih lanjut, selaku anggota Komisi V DPR ia akan terus memantau perkembangan terkini dari lokasi kejadian bencana guna memastikan tanggap darurat dapat diberikan secara optimal kepada masyarakat terdampak.

Baca Juga: Terbaru, Kode Redeem FF 5 Desember 2021, Ayo Pilih dan Klaim Kak, Gratis SG Ungu atau Demolitionist, Garena FF

"Semoga tidak ada korban jiwa dari musibah ini," kata dia.

Seperti diberitakan, Gunung dengan ketinggian 3676 meter dari permukaan laut ini memuntahkan awan panas daan membuat sebagian kawasan Luamajang gelap gulita.***

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x