1.389.600 Dosis Vaksin Jadi AstraZeneca Tiba di Tanah Air

- 8 Mei 2021, 12:00 WIB
1,38 juta Vaksin Astra Zeneca tiba Di Bandara Soetta Tangerang, Banten, Sabtu, 8 Mei 2021.
1,38 juta Vaksin Astra Zeneca tiba Di Bandara Soetta Tangerang, Banten, Sabtu, 8 Mei 2021. /Humas Kemenkes RI/


DESKJABAR
- Wabah virus Covid-19 masih betah bercokol di muka bumi, berbagai negara di belahan dunia berebut untuk mendapatkan vaksin.

Termasuk, Indonesia yang hingga saat ini masih belum usai untuk menuntaskan kasus Covid-19.

Pemerintah dengan segala upaya terus gencar untuk mendapatkan vaksin Covid-19 agar dapat memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19.

Baca Juga: UMKM Kabupaten Bandung Diminta Dedikasikan Produknya Untuk Kemajuan Kabupaten Bandung

Kabar terbaru, sebanyak 1.389.600 dosis vaksin AstraZeneca dalam bentuk jadi tiba di Indonesia, melalui Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada Sabtu 8 Mei 2021 pagi.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, seperti dikutip dari laman Setkab.go.id, Sabtu, 8 Mei 202, mengatakan, Indonesia perlu bersyukur lantaran masih bisa menerima vaksin Covid-19.

“Pada hari ini, kita patut bersyukur bahwa Indonesia dapat kembali menerima batch ketiga vaksin dari jalur multilateral yaitu dari COVAX Facility. Jumlah vaksin AstraZeneca dalam bentuk vaksin jadi yang tiba pada pagi ini adalah sebesar 1.389.600 dosis,” ujar Retno.

Baca Juga: Menjelang Lebaran, Pedagang Kue Dadakan di Meulaboh Aceh Laris Manis dan Raih Omzet Jutaan Rupiah

Sebelumnya, Kamis 6 Mei, telah tiba terlebih dahulu sebanyak 55.300 dosis vaksin jadi AstraZeneca, sehingga jumlah total vaksin batch ketiga yang diterima dari COVAX Facility pada minggu ini adalah sebesar 1.444.900 dosis vaksin jadi AstraZeneca.

“Jika kita hitung secara keseluruhan dengan ketibaan vaksin pada pagi hari ini, Indonesia telah mengamankan 75.910.500 dosis vaksin, dengan rincian sebagai berikut; Sinovac 68.500.000 dosis, AstraZeneca dari COVAX 6.410.500 dosis, kemudian Sinopharm sebesar 1.000.000 dosis,” tutur Menlu Retno Marsudi.***

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Setkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x