Kementerian Sosial Salurkan Bantuan Logistik bagi Korban Gempa Lumajang dan Malang

- 11 April 2021, 21:22 WIB
Mensos Tri Rismaharini meninjau lokasi terkena gempa di Malang dan Lumajang
Mensos Tri Rismaharini meninjau lokasi terkena gempa di Malang dan Lumajang /Kemensos RI/

DESKJABAR - Kementerian Sosial Republik Indonesia telah menyalurkan bantuan logistik kepada korban gempa di Kabupaten Lumajang dan Malang, yakni 3 truk bantuan logistik serta mendirikan Posko Pengungsi dan dapur umum.

Bantuan logistik yang sudah dikirimkan yaitu 2 truk di Kabupaten Lumajang dan 1 truk di Kabupaten Malang.

Mengutip dari laman Kemensos.go.id, Minggu, 11 April 2021, Menteri Sosial Tri Rismaharini saat mendampingi Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, menemui para korban gempa di kawasan Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang.

Baca Juga: Tim SAR Hentikan Pencarian 13 ABK Barokah Jaya yang Hilang di Laut

Salah satu titik kunjungan Mensos adalah di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Malang.

Dalam kesempatan itu, Mensos menyatakan bahwa Kemensos sudah menyalurkan bantuan logistik. "Bantuan logistik sudah dikirimkan. Yaitu 2 truk di Kabupaten Lumajang dan 1 truk di Kabupaten Malang.

Mensos juga mengemukakan bahwa untuk posko pengungsi, saat ini ada sebanyak 13 lokasi.

"Sesuai dengan arahan Bapak Menko PMK, nanti akan disatukan menjadi hanya 2 lokasi saja, Karena yang ada saat ini pun ada yang tidak aman. Jadi kita sudah menyiapkan tempat yang baik di lapangan dan kita dirikan dapur umum di situ," katanya.

Baca Juga: Gol Cepat Ezra Walian, Dua Kartu Merah, Persib Lolos ke Semifinal Piala Menpora 2021

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Kemensos RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x