Pilkada Pangandaran 2024 Bergejolak, Koalisi Parpol Dukung Ujang Endin, Uyo Mundur dari Tim PDIP

- 25 Mei 2024, 05:00 WIB
 Beberapa partai politik (Parpol) di Kabupaten Pangandaran Jawa Barat melakukan pertemuan di RM Saung Balong, Parigi. Mereka sepakat membentuk koalisi dengan nama
Beberapa partai politik (Parpol) di Kabupaten Pangandaran Jawa Barat melakukan pertemuan di RM Saung Balong, Parigi. Mereka sepakat membentuk koalisi dengan nama /Dok, Istimewa/

DESKJABAR - Meski Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 terbilang masih cukup lama karena baru akan digelar pada 27
November 2024, namun kontestasi Pilkada 2024 di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat terasa semakin bergejolak.

Pernyataan sikap mendukung dan menolak terhadap bakal calon bupati dan wakil bupati Pangandaran ke depan mulai bermunculan. Baik dari individu atau dari sejumlah partai politik (Parpol) yang menyatakan siap berkoalisi untuk mengusung calon.

Dari individu, pascadicoretnya nama Dadang Solihat yang akrab dipanggil Dadang Okta dari daftar bakal calon bupati/wakil bupati
Pangandaran oleh PDI Perjuangan (PDIP), Ketua Tim Jaga Baya menyatakan mundur dari barisan partai berlambangkan Banteng tersebut.

Dalam pesan WhatsApp yang diterima media Jumat 24 Mei 2024, Ketua Tim Jaga Baya Dikdik Sodikin alias Uyo menegaskan dirinya akan mengembalikan mandat yang diterimanya dari Jeje Wiradinata, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten pangandaran.

Baca Juga: Kemenag Imbau Umat Muslim Luruskan Arah Kiblat, pada Momen Rashdul Qiblah Senin Mendatang

Baca Juga: Wabup Pangandaran H Ujang Endin Hampir 4 Tahun Gelar Pengajian Rutin Bulanan di Rumahnya

"Bismillahhirohmannirohim, dengan rasa berat, meninggalkan teman dan sahabat, pada hari Jumat tgl 24 mei 2024, saya nama dikdik Sodikin, alias uyo, mengundurkan diri dari ketua tim jaga baya dan insyaallah saya akan mengembalikan mandat secara lisan dari pak Jeje Wiradinata sebagai ketua DPC PDI perjuangan kab pangandaran," demikian pesan WA Uyo.

Masih dalan pesan WA-nya, untuk selanjutnya dia menyatakan akan berbalik arah untuk mendukung H Ujang Endin Indrawan yang saat ini menjadi Wakil Bupati Pangandaran sebagai calon Bupati Pangandaran pada Pilkada 2024.

"Sportifitas saya, menolak keras dengan usungan pencalonan bupati dan wakil bupati Ibu Citra Pitriyami dan H. Ino Dasono dan saya berbalik arah mendukung Pak H. Ujang Endin Indrawan sebagai calon bupati Pangandaran, walaupun belum jelas wakil calon bupati tersebut dengan segala hormat mohon maklum apa adanya,” tandas Uyo.

 H Ujang Endin Indrawan yang merupakan  putra asli daerah Pangandaran, bakal calon bupati Pangandaran pada Pilkada 2024 .
H Ujang Endin Indrawan yang merupakan putra asli daerah Pangandaran, bakal calon bupati Pangandaran pada Pilkada 2024 .
Koalisi Pangandaran Maju

Sementara itu, di hari yang sama Jumat 24 Mei 2024, beberapa partai politik (Parpol) di Pangandaran melakukan pertemuan di RM Saung Balong Parigi. Mereka sepakat untuk membentuk koalisi dengan nama "Koalisi Pangandaran Maju".

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah