Di Kota Sukabumi, Uji Berkala Kendaraan Bermotor kini Gratis Mulai 1 Januari 2024

- 29 Desember 2023, 19:07 WIB
Pemkot Sukabumi, Jawa Barat kini membebaskan biayakan alias gratis uji berkala kendaraan bermotor.
Pemkot Sukabumi, Jawa Barat kini membebaskan biayakan alias gratis uji berkala kendaraan bermotor. /Kodar Solihat/DeskJabar

DESKJABAR – Pemkot Sukabumi, Jawa Barat kini membebaskan biayakan alias gratis uji berkala kendaraan bermotor. Penggratisan uji berkala kendaraan bermotor di Kota Sukabumi mulai berlaku 1 Januari 2024.

Yang dimaksud uji berkala kendaraan bermotor adalah rangkaian kegiatan berkala menguji dan memeriksa bagian-bagian kendaraan bermotor.

Yang dilakukan uji berkala kendaraan bermotor adalah mobil penumpang umum tempat duduk maksimal 8 orang, bus, mobil barang, kereta tempelan, serta kereta gandengan.

 Baca Juga: INFO TERKINI, Jalan Raya Sukabumi Cianjur Lumpuh Total, Diduga Adanya Acara Haul Mama Gentur

Untuk mendorong para pemilik kendaraan-kendaraan yang harus uji berkala kendaraan bermotor, Pemkot Sukabumi kini menggratiskan. Walau penggratisan itu berlaku mulai 1 Januari 2024, tetapi baru efektif 8 Januari 2024.

Tampaknya, ini disebabkan adanya libur tahun baru 2024, dimana tanggal 1 Januari 2024 sampai 7 Januari 2024 ditutup sementara. Layanan uji berkala kendaraan bermotor baru dibuka pada 8 Januari 2024.

Pihak Dinas Perhubungan Kota Sukabumi melalui Instagram @dishubkotasukabumi, pada Jumat, 29 Desember 2023 menyebutkan, Uji Ada Info menarik nih, Uji Berkala Kendaraan Bermotor akan dibebas biayakan alias GRATIS! untuk semua kendaraan yang diuji dan mulai diberlakukan tanggal 01 Januari 2024 mendatang!

Berkaitan dengan hal tersebut, kami akan melakukan Maintenance System Management Zero pada pelayanan Uji Berkala Kendaraan Bermotor sehingga pada tanggal 02 s.d. 05 Januari 2024 layanan Uji Berkala akan ditutup sementara dan akan buka kembali pada tanggal 08 Januari 2024.

Demikian Terima kasih.. ***

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Instagram @dishubkotasukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x