UPDATE Kasus Subang 2021, 3 Saksi Utama Diperiksa Marathon, Achmad Taufan : Bersyukur Bisa Pulang

- 2 September 2023, 06:39 WIB
Saksi kasus Subang 2021, Danu didampingi kuasa hukumnya, Achmad Taufan keluar dari gedung pemeruksaan di Polda Jabar pada Sabtu 2 September subuh sekitar pukul 5  WIB.
Saksi kasus Subang 2021, Danu didampingi kuasa hukumnya, Achmad Taufan keluar dari gedung pemeruksaan di Polda Jabar pada Sabtu 2 September subuh sekitar pukul 5 WIB. /YouTube Fredy Sudaryanto/

DESKJABAR-Update terbaru pemeriksaan kasus Subang 2021, 3 saksi utama yakni Yoris, Yosef, dan Danu menjalani pemeriksaan marathon yang berakhir hingga Sabtu, 2 September 2023 jam 5 pagi. Semua saksi bisa pulang dan tidak ada yang tinggal di Polda Jabar.

Pemeriksaan 3 saksi utama kasus Subang 2021 yakni Yoris, Yosef, dan Danu di Polda Jabar berlangsung marathon mulai dari Jumat 1 September 2023 siang usai solat Jumat, dan pemeriksaan berakhir sekitar jam 5 pagi.

Baca Juga: KASUS Subang 2021 Mengejutkan, Yosef Berangkat ke Polda Jabar dengan Sepeda Motor Tanpa Didampingi Kuasa Hukum

Satu persatu 3 saksi utama kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang tersebut keluar dari gedung tempat pemeriksaan didampingi oleh masing-masing pengacaranya, termasuk Yosef yang didampingi Rohman Hidayat.

Saksi pertama yang keluar adalah Danu beserta tim kuasa hukumnya yang dipimpin Achmad Taufan, kemudian disusun Yosef dengan kuasa hukumnya Rohman, dan terakhir adalah Yoris yang didampingi kuasa hukumnya.

Rata-rata hampir sekitar 100 pertanyaan yang diberikan kepada mereka terkait kasus Subang 2021, termasuk masalah Yayasan Bina Prestasi Nasional, yang dikelola oleh keluarga korban.

Semua Saksi Bisa Pulang

Sebelum pemanggilan 3 saksi utama kasus pembunuhan ibu dan anak di Subag yang telah menewaskan Ibu Tuti (55) dan Amel (23), sempet beredar kabar dari pemeriksaan pada Jumat tersebut akankah ada saksi yang tidak bisa pulang.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Fredy Sudaryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x