IPB University Gelar Upacara HUT Kemerdekaan ke-78 RI, Arif Satria: Kemerdekaan Menciptakan Inovasi Unggul

- 17 Agustus 2023, 15:04 WIB
Keluarga besar IPB University laksanakan Upacara HUT Kemerdekaan ke-78 RI di lapangan Rektorat Kampus IPB Dramaga Bogor Jawa Barat, Kamis 17 Agustus 2023.
Keluarga besar IPB University laksanakan Upacara HUT Kemerdekaan ke-78 RI di lapangan Rektorat Kampus IPB Dramaga Bogor Jawa Barat, Kamis 17 Agustus 2023. /IPB University/

DESKJABAR – Keluarga besar IPB University gelar upacara peringatan Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia pada Kamis, 17 Agustus 2023 di Lapangan Rektorat, Kampus IPB Dramaga Bogor Jawa Barat, upacara berlangsung mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai.

Upacara menyambut hari Kemerdekaan tersebut, diikuti oleh keluarga besar IPB University, antara lain para pimpinan organ (Majelis Wali Amanat, Senat Akademik, Dewan Guru Besar dan Rektor), jajaran pimpinan lainnya, dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan Agrianita. Serta para mahasiswa peserta Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM).

Dalam sambutannya Rektor IPB University, Prof Arif Satria mengajak kepada khususnya keluarga besar IPB, umumnya masyarakat Indonesia untuk mengisi kemerdekaan dengan menciptakan inovasi unggul.

"Marilah kita isi kemerdekaan ini dengan inovasi unggul, sehingga dapat mempercepat proses transformasi bangsa untuk menjadi bangsa besar di dunia,” ujarnya

“Saya yakin Indonesia akan semakin jaya, jika kita semua mempunyai pola pikir yang optimis. Mari kerja keras dan mari majukan bangsa," Prof Arif menambahkan

Dalam kesempatan itu, ia juga membacakan naskah pidato Hari Kemerdekan ke-78 RI dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek), Nadiem Anwar Makarim.

"Kita belajar dari para pendahulu bangsa, bahwa kemerdekaan adalah sesuatu yang harus diperjuangkan. Kemerdekaan Indonesia bukan hadiah dari bangsa asing, tetapi atas pengorbanan jiwa dan raga," ucap dia membacakan naskah pidato Mendikbudristek RI.

Kemudian lanjut Prof Arif, Perjuangan itu masih diteruskan sampai hari ini dengan Merdeka Belajar yang telah digerakkan selama empat tahun terakhir. Merdeka belajar juga harus digerakkan oleh seluruh lapisan masyarakat dengan semangat gotong royong.

"Dengan implementasi Kurikulum Merdeka, para peserta didik dan para pendidik kita sekarang telah merasakan keleluasaan dalam belajar dan mengajar," imbuhnya.

Selanjutnya dalam sambutannya, Prof Arif menyampaikan juga bahwa dalam jenjang pendidikan tinggi, program-program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) juga telah berhasil mengubah hidup lebih dari 760 ribu mahasiswa.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: IPB University


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x