Luar Biasa, Ridwan Kamil Sebut Perputaran Ekonomi Pariwisata di Jawa Barat 35-70 Triliun Rupiah per Tahun

- 10 Agustus 2023, 20:09 WIB
Sebanyak 855 SWJ Ambassador 2023 akan diterjunkan ke berbagai daerah di Jawa Barat dan siap mempromosikan berbagai potensi wisata.
Sebanyak 855 SWJ Ambassador 2023 akan diterjunkan ke berbagai daerah di Jawa Barat dan siap mempromosikan berbagai potensi wisata. /Disparbud.jabarprov.go.id/

DESKJABAR - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut perputaran ekonomi pariwisata di Jawa Barat mencapai sekitar Rp 35-Rp 70 triliun per tahunnya.

Angka Rp 35-Rp 70 triliun itu didasarkan pada jumlah kedatangan wisatawan regional ke Jawa Barat yang bisa mencapai 70 juta setiap tahunnya dengan asumsi jika setiap orang membelanjakan uangnya Rp 500 ribu - Rp 1 Juta.

"Jika setiap mereka menghabiskan uang 500 ribu-1 juta rupiah, maka perputaran ekonomi pariwisata Jawa Barat adalah sekitar 35-70 trilyun rupiah," ujar Ridwan Kamil dikutip DeskJabar dari instagram pribadinya, Kamis, 10 Agustus 2023.

Baca Juga: Ridwan Kamil Lepas 855 Peserta Smiling West Java Ambassador 2023: Mereka Ditugaskan di Jalan

Menurut Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil, keberhasilan mendatangkan jutaan wisatawan ke Jawa Barat salah satunya dengan menggunakan stategi marketing organik yakni menggunakan content creator atau influencers yang mempromosikan Jawa Barat via hape nya.

Dikutip dari berbagai sumber istilah marketing organik atau organic marketing mengacu pada strategi pemasaran yang dapat menghasilkan traffic dari waktu ke waktu tanpa menggunakan metode berbayar. Dalam strategi ini, marketer dapat memanfaatkan berbagai platform, termasuk posting blog, social media repost, unpaid tweet, hingga Facebook updates.

Sementara influencer adalah seseorang yang memiliki kekuatan untuk memengaruhi keputusan orang lain karena dia memiliki otoritas, pengetahuan, posisi, atau karena hubungannya dengan publik atau audiens.

855 Gen Z Influencer dikukuhkan

Sebelumnya Gubernur Ridwan Kamil telah mengukuhkan 855 orang infulencers atau gen-z influencers yang bertugas sebagai duta pariwisata Jawa Barat atau Ambassador Smiling West Java (SWJ) 2023.

“Begitu besarnya potensi pariwisata di Jawa Barat, tak cukup bila promosi dilakukan tanpa partisipasi. Karena itu kami melahirkan konsep Smiling West Java Ambassador, yaitu duta promosi pariwisata,” ucap Kang Emil.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x