Agar Tol Getaci Segera Terwujud, Pemkot Bandung Hibahkan 21 Bidang Tanah, DJKN Pantau Pemberian UGR

- 9 Mei 2023, 05:40 WIB
Ilustrasi jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilavap). Agar Tol Getaci segera terwujud, Pemkot Bandung hibahkan 21 bidang tanah dan DJKN pantau pemberian UGR di Kabupaten Garut
Ilustrasi jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasikmalaya-Cilavap). Agar Tol Getaci segera terwujud, Pemkot Bandung hibahkan 21 bidang tanah dan DJKN pantau pemberian UGR di Kabupaten Garut /Instagram @pupr_bppjt/

Baca Juga: Di Kota Tasikmalaya, Tamansari Paling Luas Terdampak Tol Getaci: INI DAFTAR KELURAHAN YANG DILEWATI

Baca Juga: Di Kab Tasikmalaya Tol Getaci Melintasi 8 Kecamatan, Kecamatan Ini Paling Banyak Terima UGR: INI BOCORANNYA

DJKN sengaja datang ke Garut sekaligus untuk memonitoring proses pelaksanaan kegiatan perdana pembayaran langsung uang ganti rugi (UGR) atas tanah, tanaman, bangunan, dan benda-benda lainnya yang berkaitan dengan tanah terkait pembebasan lahan Jalan Tol Getaci di wilayah Kabupaten Garut.

Dilansir dari laman djkn.kemenkeu.go.id, Kabag Umum Kanwil DJKN Jabar Sugeng Harjadi mengatakan, pembayaran langsung UGR atas tanah, tanaman, bangunan, dan benda-benda lainnya yang terdampak Tol Getaci di wilayah Kabupaten Garut.

"Dengan mulai dibayarkannya ganti rugi terkait pembebasan lahan Tol Getaci ini, diharapkan Pembangunan Jalan Tol Gedebage–Tasikmalaya–Cilacap dapat segera direalisasikan dalam rangka menghubungkan daerah Provinsi Jawa Barat dengan daerah Provinsi Jawa Tengah", ujar Sugeng Harijadi

Sugeng menjelaskan, keberadaan Tol Getaci juga diyakininya akan bisa mendukung sektor pariwisata di kedua daerah (Jabar dan Jateng), serta bisa mendorong peningkatan pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan konektivitas antar-wilayah sebagai jalur logistik.

Baca Juga: Inilah Daftar Nama Korban Bus Pariwisata Terjun ke Jurang di Guci Tegal: 36 LUKA 1 MENINGGAL

Selain di Kabupaten Garut, pembayaran UGR kepada para pemilik lahan yang terdampak Tol Getaci juga telah diserahkan di sejumlah desa yang berada di wilayah Kabupaten Bandung sejak Desember 2022 lalu.

Bagian dari jalan Tol Trans Jawa

Sebagaimana diketahui, jalan Tol Getaci termasuk ke dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) sebagaimana tercantum dalam Peraturan Presiden Nomor 109 tahun 2020, memiliki panjang total 206,65 km dengan investasi Rp56 triliun.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x