8 FAKTA Baru Proyek Tol Getaci, dari Lelang Ulang, Junction Rumit, Hingga Lokasi Ruas Jalan Tol Tertinggi

- 5 Mei 2023, 07:54 WIB
Gerbong Kereta Cepat Bandung-Jakarta melintas di wilayah yang nantinya akan dibangun Junction Gedebage, titik awal Tol Getaci. Ada 8 fakta baru proyek Tol Getaci yang menarik untuk dibahas.
Gerbong Kereta Cepat Bandung-Jakarta melintas di wilayah yang nantinya akan dibangun Junction Gedebage, titik awal Tol Getaci. Ada 8 fakta baru proyek Tol Getaci yang menarik untuk dibahas. /YoiuTube Kang Tamim Channel/

3.Pemecahan Ruas untuk Dilelang

Dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi VI DPR RI pada 28 Maret 2023, Kepala BPJT (Badan Pengatur Jalan Tol) saat itu yakni, Danang Parikesit, mengemukakan bahwa saat ini proyek Tol Getaci sedang dalam tahap persiapan kajian pemecahan ruas untuk dilelang ulang.

"Untuk Jalan Tol Gedebage – Tasikmalaya – Cilacap masih dalam tahap persiapan kajian pemecahan ruas untuk pelelangan ulang," ujarnya.

Pemecahan ruas itu ada berbagai kemungkinan yang terjadi di lelang ulang. Bisa saja yang ditawarkan di lelang ulang bukan Tahap 1 tetapi per seksi. Artinya bisa saja seksi 1 akan digarap oleh konsorsium yang befbeda dengan yang menggarap Seksi 2.

Pemecahan ruas ada kemungkinan sebagai upaya untuk meringankan beban investasi yang harus ditanggung konsorsium pemenang lelang.

4.Skema Kerjasama Dirubah

Dengan terjadinya lelang ulang, Kementerian PUPR melalukan berbagai langkah persiapan salah satunya adalah dengan mengubah skema kerjasama dari unsolicited menjadi solicited.Proyek Tol Getaci yang semula adalah inisiasi pihak BUJT atau swasta dirubah menjadi proyek atas inisiasi atau prakarsa pemerintah.

Baca Juga: PENGAKUAN Pelatih Myanmar Usai Dilibas Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja, Indra Sjafri Mencari Dream Team

Danang menjelaskan, perubahan skematersebut dimaksudkan agar penyiapan proyek dapat lebih matang dan dapat memperoleh dukungan pemerintah, baik dari sisi kebijakan fiskal maupun nonfiskal. Pasalnya, dalam lelang sebelumnya, badan usaha pemenang lelang pengusahaan jalan tol pada ruas tersebut tidak dapat memenuhi persyaratan teknis dan keuangan.

5.Ada Perubahan Exit Tol

Tidak hanya ada fakt baru akibat terjadinya lelang ulang, ada juga fakta baru yang muncul dalam perkembangan rencana proyek. Salah satunya adalah jumlah exit tol yang bisa saja jumlah maupun lokasinya berubah.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x