Luar Biasa, Warga Kampung Kaputren di Majalengka Mampu Bicara dalam 8 Bahasa Asing

- 14 Januari 2023, 17:57 WIB
Warga Kampung Kaputren, Desa Putri Dalem, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka kini banyak yang mampu berbicara dalam 8 bahasa asing.
Warga Kampung Kaputren, Desa Putri Dalem, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka kini banyak yang mampu berbicara dalam 8 bahasa asing. /Tangkapan layar /Youtube Bolokotono TV/

Baca Juga: Pemkot Tasikmalaya Temukan Solusi Tanggulangi Sampah: Lingkungan Bersih, Warga Senang Dapat Uang

Usut punya usut, ternyata penyebab warga Kampung Kaputren fasih berbahasa asing itu karena banyak dari mereka adalah para mantan pekerja migran.

"Banyak warga di kampung Kaputren yang menguasai bahasa asing yang berbeda-beda sesuai negara tujuan", ungkap Siti Badriah mantan pekerja migran asli kelahiran Kaputren.

Belajar bahasa asing secara otodidak

Siti Badriah sendiri mengaku dirinya mantan pekerja migran di Taiwan selama 7 tahun lebih. Ia mengerti dan bisa berbahasa Taiwan karena belajar sendiri.

"Terakhir saya bekerja di Taiwan tahun 2013, belajar bahasa Taiwan secara otodidak itu ya Harus banyak bertanya. Kadang nanya sama anak kecil saat nonton TV meski awalnya masih menggunakan bahasa isyarat," ungkap Siti Badriah.

Baca Juga: Melongok Kampung Jin di Majalengka, Warganya Kaya Raya Karena Dibantu Jin

Diakui Siti Badriah, di Kampung Kaputren ada 20 mantan pekerja migran Taiwan, yang otomatis menguasai bahasa Taiwan. Sementara yang lainnya pernah pergi ke Korea, Jepang, Hongkong, Malaysia, Singapura, Brunei, Arab Saudi.

Demikian keistimewaan warga Kampung Kaputren, Desa Putri Dalem, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka yang mampu berbicara dalam bahasa asing sebagaimana dikutip dari kanal Youtube BOLOKOTONO TV dalam videonya yang berjudul: "Wow!!! Warga Kampung di Majalengka Ini Fasih 8 Bahasa Asing".***

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Youtube BOLOKOTONO TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x