KOTA Bandung Kini Sudah Memiliki 9 Kolam Retensi, dengan Diresmikannya Ciraga Wetland Park, Butuh 30 Kolam

- 28 Desember 2022, 08:14 WIB
Kota Bandung sudah memiliki 9 kolam retensi, dengan telah diresmikan Ciraga Wetland Park oleh Walikota Bandung pada Selasa 27 Desember 2022. Bandung butuh 30 kolam untuk mengatasi persoalan banjir
Kota Bandung sudah memiliki 9 kolam retensi, dengan telah diresmikan Ciraga Wetland Park oleh Walikota Bandung pada Selasa 27 Desember 2022. Bandung butuh 30 kolam untuk mengatasi persoalan banjir /bandung.go.id/

Baca Juga: Apa itu Kereta Panoramic? Berikut Jadwal, Harga dan Cara Beli Tiket serta Kemewahan Kereta Panoramic

Sebelumnya Kepala Bidang Pengendalian Daya Rusak Air Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Kota Bandung, Dini Dianawati mengatakan bahwa berdasarkan data genangan air di Kota Bandung per tahun 2021, total genangan air mencapai 1.035 meter persegi.

Genangan air seluas itu memiliki durasi genangan selama 31 menit 36 detik.

Ditambahkan Dini bahwa saat ini kapasitas total kolam retensi yang sudah ada, sebelum penambahan kolam retensi Rancabolang, total mencapai 44.113,63 meter kubik.

“Jika semua volume banjir diatasi dengan kolam retensi, maka jumlah kebutuhan kolam retensi di kota Bandung sebesar 273,856.73 meter kubik,” ujarnya.

Dengan asumsi 1 kolam retensi memiliki kapastas tamping 9.000 meter kubik, maka  menurut Dini, akan dibutuhkan sebanyak 30 kolam retensi untuk mengatasi persoalan banjir di Kota Bandung. ***

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x