KILAS BALIK 2022, Gempa Cianjur Paling Memilukan di 2022, Ditemukan Sesar Aktif Baru di Kawasan Jawa Barat

- 27 Desember 2022, 06:00 WIB
Gempa Cianjur gempa paling memilukan di tahun 2022
Gempa Cianjur gempa paling memilukan di tahun 2022 / PMJ News

DESKJABAR – Tahun 2022 merupakan tahun yang memilukan bagi Jawa Barat, karena di tahun ini ada bencana gempa yang telah menewaskan 334 jiwa, yang sekaligus mengejutkan.

Gempa Cianjur berkekuatan magnitudo 5,6 terjadi pada 21 November 2022. Mengejutkan mengingat dari catatan 7 gempa terdahsyat yakni berkekuatan di atas magnitudo 6, yang terjadi di Indonesia sepanjang 2022,tidak sampai menimbulkan korban yang sedemikian banyak.

Kilas balik 2022 soal gempa yang terjadi di wilayah Jawa Barat semakin menyadarkan kepada kita sebagai warga di wilayah ini harus selalu waspada dan tidak mengindahkan imbauan yang dikemukakan BMKG sebagai pihak yang paling berkompeten.

Termasuk dalam hal pendirian bangunan harus memperhatikan dimana zona-zona rawan gempa. Hal ini untuk mengantisipasi jangan kembali terulang seperti gempa Cianjur yang telah menelan korban ratusan.

Baca Juga: 3 Pejabat KEJATI JABAR Kompak Respon Dugaan Suap Jual Beli Jabatan Pasca Bupati ANNE RATNA Lantik Pejabat

Jawa Barat memang berada di wilayah yang rawan gempa atau kawasan seismik aktif dimana sepanjang tahun 2022 lebih dari 50 guncangan gempa terjadi setiap bulannya.

Jumlahnya kian meningkat setelah terjadinya gempa Cianjur pada 21 November 2022 yang telah memicu rangkaian gempa susulan hingga ratusan kali, yang masih terjadi hingga Desember ini.

Gempa Cianjur Paling Memilukan di Tahun 2022, Diperkirakan Korban Jiwa 600 Orang

Laporan terbaru dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), hingga per 7 Desember 2022, jumlah korban jiwa mencapai 334 jiwa akibat gempa Cianjur yang terjadi di Kecamatan Cugenang.

Yang lebih mengejutkan, Bupati Cianjur Herman Suherman mengklaim jumlah korban tewas diperkirakan mencapai 600 orang.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x