Udang Sungai Asal Kadipaten, Majalengka Terkenal Lezat, Diburu Pecinta Wisata Kuliner

- 20 Desember 2022, 06:45 WIB
Menu udang sungai asal Kadipaten, Majalengka, Jawa Barat, yang terkenal lezat dan diburu pecinta wisata kuliner.
Menu udang sungai asal Kadipaten, Majalengka, Jawa Barat, yang terkenal lezat dan diburu pecinta wisata kuliner. /Kodar Solihat/DeskJabar

 

DESKJABAR – Komoditas udang merupakan salah satu komoditas yang sangat disukai masyarakat, termasuk diantaranya udang asal sungai.

Di Jawa Barat, udang asal sungai disebut “hurang susukan” yang berasal dari sungai dangkal.

Mencari udang sungai Kadipaten, Majalengka Terkenal Lezat

Adalah udang sungai asal Kecamatan Kadipaten, Majalengka, Jawa Barat, yang terkenal lezat dan diburu pecinta wisata kuliner.

Baca Juga: Budidaya Ikan Mas Ukuran Diminati Konsumen, Usaha Perikanan Jawa Barat

Walau cangkang lebih besar, rasa udang sungai justru lebih renyah dan lezat, apalagi disantap keadaan masih panas baru saja digoreng.

Untuk mengenali tampilan udang sungai dibandingkan udang budidaya, dapat dikenali dari ukuran dan sosoknya.

Ketika dalam keadaan mentah dijual di pasar, tampilan udang sungai memiliki ukuran rata-rata kecil, tetapi cangkang agak besar.

Baca Juga: MasterChef Indonesia Season 10 alias MCI10 Mulai Tayang di RCTI, Sabtu, 24 Desember 2022

Sedangkan ketika sudah digoreng, tampilan udang sungai ukurannya kecil dengan cangkang tampak lebih besar.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x