TOL CISUMDAWU Kapan Dibuka? Ini Penjelasan Resmi Direktur PT CKJT, Sehubungan Info Dibukanya Seksi 2 dan 3

- 28 Oktober 2022, 21:06 WIB
Tol Cisumdawu kapan dibuka, khusus seksi 2 dan 3 sebentar lagi dibuka
Tol Cisumdawu kapan dibuka, khusus seksi 2 dan 3 sebentar lagi dibuka /bpjt.pu.go.id/

"Rencananya memang pembukaan secara fungsional seksi 2 dan seksi 3 pada akhir Oktober ini. Namun ternyata ada ULF yang harus kita lakukan terlebih dahulu pada awal bulan November mendatang," kata Fachrie.

Baca Juga: Tasik Fair, Ikon Tasikmalaya Sejak Tahun 1970-an, Kehadirannya selalu Dinantikan Warga Tasikmalaya

Baca Juga: The Astronaut Diekspos Jin, Kenangan Single Solo Perdananya, Kerjasama dengan Band Inggris Coldplay

Menurut Fachrie, sebelum ULF dilaksanakan telah digelar rapat evaluasi terlebih dahulu dengan melibatkan sejumlah pihak di antaranya Korlantas Polri, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, Direktorat Jenderal Bina Marga, PT CKJT dan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Fachrie mengungkapkan, saat ini Tol Cisumdawu seksi 2 Pamulihan-Sumedang hanya tinggal perapihan. Sementara untuk kawasan titik rawan longsor Mulyasari kata Fachrie, saat ini sudah selesai 100 persen untuk pengerjaannya. Begitu juga seksi 3 Sumedang-Cimalaka dinilai 100 persen tuntas.

Panjang tol Cisumdawu sendiri kurang lebih 64 km dengan dibagi 6 seksi. Seksi 1 mulai gerbang Tol Cileunyi hingga gerbang tol Pamulihan telah lebih dulu beroperasi dan telah diberlakukan tarif tol.

Seksi 2 Cileunyi-Pamulihan 11 km), seksi 2 Pamulihan-Sumedang (17.51 km), seksi 3 Sumedang-Cimalaka (3,73 km), seksi 4 Cimalaka-Legok (6,96 km), seksi 5 Legok-Ujungjaya (16,35 km) dan seksi 6 Ujungjaya-Kertajati (4.0 km).***

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x