KASUS SUBANG, Pelaku Sudah Diketahui dan DNA Sudah Ditemukan di TKP, Kenapa Belum Terungkap ?

- 12 Juli 2022, 14:12 WIB
TKP kasus Subang
TKP kasus Subang /Tiara Maulinda Habibah/AKSARA JABAR/
DESKJABAR - Kasus Subang sudah memasuki bulan ke 11 masih belum terungkap padahal pelaku kemungkinan sudah diketahui dan DNA pelaku ditemukan di TKP.

Ada dugaan pelaku dalam kasus Subang sudah diketahui, hanya pihak polisi belum cukup bukti untuk bisa menetapkan tersangka.

Youtuber Jack Batubara yang merupakan salah seorang pemerhati kasus Subang, pada Minggu, 10 Juli 2022 malam, menduga, sebenarnya diantara polisi, keluarga, dan sejumlah saksi, sudah mengetahui siapa pelaku pembunuhan ini.

 

Baca Juga: Pelaku KASUS SUBANG Sudah Diketahui, Hanya Belum Cukup Bukti, Ini Indikasinya

Hanya saja, Jack Batubara menduga pula, bahwa pihak penyidik dari kepolisian kemungkinan belum menemukan cukup bukti untuk menetapkan tersangka kasus Subang ini.

Namun sejak kejadian pembunuhan yang menyebabkan korban meninggal ibu dan anak yaitu Tuti Suhartini dan Amel, Jack Batubara menilai, malah terjadi saling memojokkan dan saling cari selamat, di antara saksi dari pihak keluarga dan pihak lain.

Indikasinya, kata Jack Batubara, adalah banyak kejanggalan dan keterangan rumit dari sejumlah saksi. Kondisi demikian, membuat polisi menjadi lebih berhati-hati menetapkan tersangka dalam kasus Subang ini.

Baca Juga: Menyembelih Hewan Kurban, Sri Mulyani Singgung Uang Negara, Ini Pesannya

Jack Batubara juga menilai, bahwa keterangan dari sejumlah saksi dan keluarga, juga cenderung tidak memberikan petunjuk apa pun.

Soal indikasi bahwa pelaku pembunuhan diduga sudah diketahui, menurut Jack Batubara, adalah prediksi dari ahli forensik, dr Hastry Purwanti.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Subang Hijau (JACK) YouTube Kompolnas RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x