GAWAT! Di Garut PULUHAN SAPI MATI, Helmi Budiman : Peternak akan Mendapatkan Dana Kerahiman Rp 5 Juta

- 22 Juni 2022, 13:21 WIB
Di Garut puluhan sapi mati menurut Wakil Bupati Gartu Helmi Budiman
Di Garut puluhan sapi mati menurut Wakil Bupati Gartu Helmi Budiman /Foto Diskominfo Garut/

DESKJABAR – Puluhan sapi milik para peternak di Kabupaten Garut, Jawa Barat, diketahui sebelum pelaksanaan Idul Adha beberapa hari lagi.

Informasi tentang banyaknya sapi milik para peternak mati tersebut disampaikan Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, Selasa 21 Juni 2022, setelah melakukan pengecekan beberapa lokasi di Garut.

Termasuk yang dicek adalah Kelompok Ternak Sapi Perah (KTSP) Bojong 3, di Desa Tambakbaya, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut.

Baca Juga: Di Garut, Pemerintah Endus Upaya Jatuhkan Harga Sapi Terkena PMK, dari Rp 20 Juta Jadi Rp 7 Juta!

“Setelah melakukan pengecekan, diketahui ada sekitar 53 sapi yang mati,” kata Helmi Budiman.

Menghadapi fakta tersebut, Pemda, kata dia, akan melakukan verifikasi.

Jika memenuhi syarat, peternak yang hewan ternaknya mati serta tidak sempat disembelih akan mendapatkan dana kerahiman sebesar 5 juta rupiah.

Baca Juga: Cara Menyembelih Hewan Qurban di Hari Raya Idul Adha supaya Tidak Bau, Kata Ustadz Khalid Basalamah

Ia berharap pemerintah pusat juga memberikan dana kerahiman untuk peternak, sehingga dapat mengurangi kerugian para peternak.

"Kami mendapatkan kabar dari pusat juga ada dana kerahiman yang tentu mudah-mudahan juga ini akan menambah tambahan ya untuk mengurangi kerugian yang dialami oleh para peternak," katanya.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Diskominfo Garut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x