KASUS SUBANG SEGERA TERUNGKAP Janji Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana Akan Ungkap di Awal Tahun, Bisa Terbukti ?

- 20 Februari 2022, 06:22 WIB
Kasus pembunuhan Subang  segera terungkap ? Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan sudah ada titik terang dalam upaya mengungkap kasus pembunuhan Subang yang menewaskan Tuti dan Amel.
Kasus pembunuhan Subang segera terungkap ? Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan sudah ada titik terang dalam upaya mengungkap kasus pembunuhan Subang yang menewaskan Tuti dan Amel. /tangkapan layar YouTube/Ryzan Akaleza/

Yosef yang merupakan suami Tuti sekaligus ayah Amel, menjadi orang pertama yang curiga. Pagi itu ia datang ke rumah korban sehabis menginap di rumah Mimin istri mudanya, mendapati rumah berantakan dan penghuni rumah Tuti dan Amel tidak ditemukan.

Baca Juga: GEMPA TERKINI, Bayah, Pandeglang Banten dan Sukabumi Diguncang Gempa, BMKG Sebut Gempa Berkekuatan 4.3 M

Lalu Yosef bergegas menuju kantor polisi untuk melapor. Tak lama kemudian, polisi menemukan mayat kedua korban di dalam bagasi mobil Alphard dengan keadaan bertumpuk.

Polisi memastikan jika korban Tuti dan Amel meninggal dunia karena ada yang membunuh.

Hingga saat ini, Minggu 20 Februari 2022, penyelidikan kasus pembunuh anak di Subang sudah berjalan 6 bulan.

Sebanyak 100 orang lebih saksi, 40 CCTV telah diperiksa tim penyidik kepolisian Polda Jabar dibantu Bareskrim Polri.

Selain itu, Polda Jabar juga telah menurunkan anjing pelacak dan melakukan autopsi ulang terahadap jenazah korban pembunuh ibu dan anak di Subang yakni Tuti dan Amel.

Paling akhir, Polda Jabar telah merilis sketsa wajah bagian belakan samping kanan terduga pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang.***

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah